Amalan Doa yang Bisa Dibaca Setiap Hari Ketika Beraktivitas di Rumah

Sabtu 25-11-2023,07:25 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID – Berikut ini merupakan kumpulan doa harian yang bisa diamalkan dan dibaca setiap hari ketika beraktivitas di rumah.

Melakukan aktivitas di rumah seperti makan dan minum, masuk kamar mandi, hingga bercermin pun ada doanya.

Doa sehari-hari tersebut bisa diamalkan agar kita senantasa mengingat Allah dalam mengerjakan apapun.

Adapun bacaan latin dan arti dari doa harian yang dapat diamalkan setiap hari  agar senantiasa mendapatkan keberkahan dari Allah Subhanahu wa ta'ala adalah berikut ini:

BACA JUGA: Dari Politisi Hingga Tokoh Pers Masuk Struktur TPD Ganjar-Mahfud di Lampung, Ini Susunan Lengkapnya

1. Doa Sebelum Makan dan Minum

Allahumma baarik llanaa fima razaqtanaa waqinaa adzaa ban-naar.

Artinya:”Ya Allah, berkatilah rezeki yang Engkau berikan kepada kami dan peliharalah kami dari siksa api neraka,”.

2. Doa Setelah Makan dan Minum

BACA JUGA: Soal Dugaan Mal Praktek, Ketua PPNI Pesawaran Angkat Bicara

Alhamdulillahil-ladzi ath-amanaa wa saqoona waja’alanaa minal muslimim.

“Segala puji bagi Allah yang memberikan kami makan dan minum serta menjadikan kami memeluk agama Islam,”.

Sebagai pengetahuan, jika suatu waktu kita lupa membaca doa sebelum makan, maka ada doa lain yang dapat diamalkan.

Hal tersebut sesuai dengan sabda Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam dalam sebuah hadis riwayat Abu Daud.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi HP 1 Jutaan yang Sudah Support 5G, Ada Infinix dan Samsung Galaxy, Mana Lebih Kece?

Kategori :