RADARLAMPUNG.CO.ID - Lokasi ibadah, wisata dan jalur serta pusat keramaian menjadi titik prioritas pengamanan dalam Operasi Lilin Krakatau 2023 di Tanggamus, Lampung.
Kapolres Tanggamus AKBP Siswara Hadi Chandra mengatakan, Operasi Lilin Krakatau 2023 berlangsung selama 12 hari.
Terhitung tanggal 22 Desember 2023 sampai dengan tanggal 2 Januari 2024 mendatang.
"Titik beratnya adalah pengamanan di lokasi ibadah. Kemudian lokasi wisata, termasuk jalur dan pusat keramaian," kata AKBP Siswara Hadi Chandra.
BACA JUGA: Operasi Lilin Krakatau, Polresta Siagakan 519 Personel Gabungan , Daftar Fokus Pengamanan Nataru
BACA JUGA: Siap-siap, Operasi Lilin Krakatau Dimulai
Menurut Kapolres, operasi kali ini sedikit berbeda karena bertepatan dengan masa kampanye.
Karena itu diperlukan sinergitas, kolaborasi komunikasi, koordinasi soliditas dari seluruh stakeholder agar bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dilanjutkan, Polres Tanggamus dengan didukung segenap stakeholder siap mengamankan kegiatan Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Pada bagian lain Kabag Ops Kompol Samsuri mengungkapkan, personel Polres Tanggamus yang terlibat dalam Operasi Lilin Krakatau 2023 sebanyak 106 orang.
BACA JUGA: Pelunasan Biaya Haji 2024 Dimulai 9 Januari Tahun Depan, CJH Boleh Mencicil Dari Sekarang
BACA JUGA: Ternyata, Begini Skema Baru Pembiayaan Jemaah Haji Tahun 2024, Ada Potongannya Lho...
Kemudian diambah kekuatan TNI, mitra Polri, Senkom, RAPI, Orari dan Pramuka.
Kemudian berdasar pemetaan dari intelijen, Polres Tanggamus mendirikan dua pos, yakni pos pelayanan dan pos pengamanan.
"Pos pelayanan ada di Rest Area Gisting. Di daerah itu banyak gereja dan jemaah yang melaksanakan kegiatan misa Natal dan tahun baru,” ujarnya.