16 Wilayah di Lampung yang Masuk Puncak Musim Hujan Maret 2024, BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem

Senin 04-03-2024,08:01 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika melalui Stasiun Meteorologi Kelas I Radin Inten II, selaku koordinator BMKG Provinsi Lampung.

BMKG Lampung melalui akun Instagram @bmkglampung mempublikasikan daftar wilayah yang masuk puncak musim hujan di bulan Maret 2024.

Terdapat sejumlah wilayah yang akan memasuki puncak musim hujan pada bulan Maret di Lampung yaitu sebagai berikut:

1. Kabupaten Lampung Tengah bagian timur yang mencakup wilayah Seputih Mataram, Bandar Mataram, Bandar Surabaya, Seputih Surabaya, Seputih Banyak, Rumbia dan sekitarnya.

BACA JUGA:Hujan Lebat di Bandar Lampung Sebabkan Banjir, Ini Hasil Analisa BMKG Lampung

2. Kabupaten Lampung Tengah bagian tengah yang mencakup wilayah sebagian Terbanggi besar dan Seputih Raman.

3. Kabupaten Lampung Tengah bagian barat yang mencakup wilayah Kalirejo, sebagian Bangun Rejo dan sebagian Padang Ratu.

4. Kabupaten Lampung Timur bagian tengah hingga utara yang mencakup wilayah Raman Utara, Probolinggo, Sukadana, Way Jepara, Way Bungur, Labuhan Maringgai bagian tengah hingga utara dan sekitarnya.

5. Sebagian kecil Kabupaten Lampung Timur bagian barat yaitu Batanghari Nuban.

BACA JUGA:Kapolres Tanggamus Lampung Pimpin Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lalu Lintas Krakatau 2024

6. Kabupaten Tulang Bawang.

7. Kabupaten Mesuji.

8. Kabupaten Lampung Utara bagian tengah hingga timur yang mencakup wilayah Kotabumi, Abung Timur, Sungkai Selatan, Sungkai Utara bagian timur, Abung Selatan bagian Selatan, Abung Barat, Tanjung Raja dan sekitarnya.

9. Kabupaten Lampung Utara yang mencakup wilayah sebagian besar Sungkai Utara.

BACA JUGA:Mending Beli Redmi Note 13 Pro 5G atau Redmi Note 13 Pro Plus 5G? Bandingkan Spesifikasi dan Harganya

Kategori :