RADARLAMPUNG.CO.ID - Ini cara mendidik anak agar tidak kecanduan main game online di HP.
Sebagai orang tua sudah menjadi kewajiban mendidik anak menjadi pribadi yang aktif dan cerdas.
Anak yang kecanduan main game online tentu saja akan membuat si kecil tumbuh dengan pribadi yang cenderung pemalas dan tidak aktif.
Tidak hanya itu, bahkan kecanduan main game online di HP tentu akan menurunkan kecerdasaan otak dan minimbulkan gangguan kesehatan lainnya.
BACA JUGA:Waspada 4 Bahaya Radiasi HP Terhadap Kesehatan Anak, Salah Satunya Bisa Kena Kanker Otak
Sebelum terlambat, berikut ini cara mendidik anak agar tidak kecanduan main game online di HP.
1. Mendampingi anak saat sedang bermain game online
Cara pertama untuk mendidik anak agar tidak kecanduan game online di ponsel yakni dengan mendampinginya.
Temani si kecil bermain sampai batas waktu yang wajar dan hentikan anak ketika dirasa sudah terlalu lama bermain game online.
BACA JUGA:Cegah Radiasi Hp! Ini 4 Tips Melindungi Mata Anak Dari Kerusakan Permanen
Cara ini tentu sangat ampuh mencegah anak agar tidak kecanduan main game online.
Oleh karena itu, peran orang tua memang sangat penting dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak.
2. Mengajarkan anak untuk disiplin akan tugas dan tanggung jawabnya
Cara mendidik anak kedua agar tidak kecanduan game online yakni dengan mengajarkan kedisiplinan.