"Setelah dua tahun, anak kambing yang dihasilkan diharapkan dapat diinfakkan kepada mustahik lain di sekitar lokasi. Sehingga diharapkan dapat membantu pengentasan kemiskinan secara masif dan meningkatkan populasi ternak kambing di Lampung," tuturnya.
Sementara, Pj Bupati Tulang Bawang Qudrotul Ikhwan mengatakan, Baznas yang digagas Gubernur Lampung Arinal Djunaidi diharapkan dapat menjadi salah satu upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat dengan tujuan menciptakan peluang usaha baru masyarakat disektor peternakan.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Gubernur yang telah menunjuk dan menetapkan kampung cakat raya, Kecamatan Menggala Timur, Kabupaten Tulang Bawang sebagai lokasi kegiatan launching dan peresmian desa Baznas," ucapnya. (*)