IWO Lampura Dikukuhkan, Siap Menuju Konstituen Dewan Pers dan Rakernas di Bali

Senin 28-07-2025,21:40 WIB
Reporter : Fahrozi Irsan Toni
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Terhitung sejak hari ini, Fahrozy Irsan Toni resmi menakhodai Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) periode 2025-2030 mendatang. 

Prosesi pelantikan kepengurusan PD IWO Lampura dipimpin langsung Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online (PP IWO), Teuku Yudhistira Adi Nugraha, M.I.Kom., di gedung Pusiban Agung, Kecamatan Kotabumi Selatan, 28 Juli 2025.

Pelantikan IWO Lampura ini merupakan pelantikan ke-40 dan menjadi penanda eksistensi IWO di Indonesia,” kata Teuku Yudhistira. 

BACA JUGA:Atlet Airsoft Kota Metro Sabet Dua Emas di Fornas VIII NTB

Menurutnya, kehadiran IWO harus dapat memberikan kontribusi dan manfaat yang nyata kepada Lampung Utara melalui karya-karya jurnalistik. Namun, karya-karya jurnalistik tersebut harus tetap berpedoman kepada rambu-rambu jurnalistik.

“Jangan lupa untuk tetap mengedepankan etika saat di lapangan,” jelasnya.

Teuku Yudhistira juga menyampaikan bahwa IWO dalam waktu dekat akan menjadi salah satu konstituen Dewan Pers, dan saat ini semua administrasi sedang di persiapkan. 

Hal tersebut menurutnya menjadi pencapaian penting dalam sejarah perjalanan organisasi IWO sebagai wadah profesional para jurnalis daring di Indonesia.

BACA JUGA:Bus Damri Dayamurni - Unit 2 Terguling di Tanjakan Cakat Tulang Bawang, Begini Kondisinya

Di tempat sama, Wakil Bupati Lampura, Romli mengatakan, perkembangan arus informasi saat ini sangatlah cepat seiring dengan perkembangan teknologi. Informasi terkini tersebar hanya dalam hitungan menit sejak kejadian.

Meski begitu, tak semua informasi tersebut sesuai dengan fakta yang ada. Akibatnya, kabar-kabar yang menjurus ke arah kebohongan acap kali ditelan mentah-mentah oleh mereka.

Semua itu bisa jadi dikarenakan mereka malas untuk memeriksa ulang kebenaran informasi yang beredar.

“Kami berharap, IWO dapat menjadi salah satu penyaring informasi sehingga dapat meluruskan hoax-hoax yang beredar di masa mendatang,” katanya.

BACA JUGA:Apresiasi Fasilitas Setara Inggris, CEO Bhayangkara Presisi Lampung FC Incar Tiga Besar Musim Ini

Sementara itu, Ketua IWO Lampung Utara, Fahrozy Irsan menuturkan, akan berupaya semaksimal mungkin untuk mengembangkan dan memajukan organisasi yang dipimpinnya. Salah satunya melalui peningkatan kualitas sumber daya anggotanya dalam dunia jurnalistik.

Kategori :