iQOO Z10R 5G vs Z10 Lite, Perbandingan Lengkap Harga dan Performa di Indonesia

Minggu 26-10-2025,13:51 WIB
Reporter : Adella Christina
Editor : Anggi Rhaisa

Untuk dari segi pengambilan foto, kamera utama 50MP yang dimiliki Z10 Lite bisa mencukupi untuk pengambilan gambar jernih saat dibutuhkan. Z10 Lite menawarkan konfigurasi lebih sederhana namun tetap solid untuk kebutuhan sehari-hari. Jika prioritas ada pada performa kamera, Z10R 5G bisa menjadi pilihan.

5. Desain & Daya Tahan

Keduanya tampil dengan desain elegan dan pilihan warna berbeda. Z10 Lite tampil dengan pilihan warna power green dan armor white yang estetik.

BACA JUGA:Tim PTIK/STIK Teliti Efektifitas Penggunaan Smartphone Oleh Anggota Polri

Sedangkan Z10R 5G tersedia dengan warna titanium gold dan elegant black yang terlihat lebih dewasa dan elegan. 

Menurut klaim iQOO, model Z10 Lite akan tetap terjaga performanya hingga 50 bulan, sekitar 4 tahun. Sedangkan Z10R 5G diklaim akan tetap terasa seperti baru hingga 5 tahun. 

BACA JUGA:iPhone 15 Bakal Jadi Smartphone Tanpa Tombol Fisik dan Port, Ngecas Gimana?

Dari segi daya tahan air, Z10 Lite justru lebih unggul. Z10 Lite hadir dilengkapi dengan rating hingga IP69, jadi lebih tahan air bertekanan tinggi dan bersuhu panas dari segala arah. 

Semakin besar angka kedua pada rating, maka akan semakin baik ketahanannya. Z10R 5G memiliki tingkat rating IP65, bisa memberi perlindungan untuk cipratan air dan debu ringan saja. 

BACA JUGA:Modal Rp100 Ribu Dapat Upal Rp1 Juta untuk Borong Smartphone, Kini Terancam Dibui 9 Tahun

6. Harga & Pertimbangan Anggaran

Di Indonesia, Z10R 5G hadir mulai dari Rp3.299.000 (8 GB+128 GB). Sedangkan Z10 Lite datang dengan harga mulai sekitar Rp2.499.000 (8 GB+128 GB).

Jadi, perbedaan harga ini cukup signifikan dan bisa menjadi faktor penting dalam memilih mana yang sesuai dengan kebutuhan dan budget.

BACA JUGA:Begini Cara Praktis Ajukan Pinjaman KUR BRI Mulai Rp 20 Juta, Bisa lewat Smartphone

Z10R 5G bisa dipilih oleh pengguna yang sering bermain game berat, dan membutuhkan performa lebih tinggi.

Terutama, kemampuan daya baterai dan tampilan layarnya lebih optimal, dengan performa chip lebih tinggi. Tentunya, perlu rela mengeluarkan sedikit lebih banyak uang.

BACA JUGA:iPhone 15 Bakal Jadi Smartphone Tanpa Tombol Fisik dan Port, Ngecas Gimana?

Jika menginginkan ponsel harian dengan performa terpercaya bisa memilih Z10 Lite.

Kategori :