Serbuan Vaksinasi TNI-Polri di  UTI Berlangsung Tertib

Serbuan Vaksinasi TNI-Polri di  UTI Berlangsung Tertib

Radarlampung.co.id - Guna mendukung Program Pemerintah \'satu hari satu juta orang\', Brigif 4 Marinir/BS Lampung, Lanal Lampung, Korem 043/Garuda Hitam menggelar vaksinasi masal untuk warga pesisir dan mahasiswa di Gelanggang Olah Raga (GOR) Univerisitas Teknokrat Indonesia (UTI), Sabtu (3/7).

Kegiatan tersebut, dihadiri oleh Rektor UTI DR. HM.Nasrullah Yusuf. S.E. MBA, Komandan Brigade Infanteri 4 Marinir/BS, Kolonel Mar, Nawawi, Danlanal Kol.laut Nuryadi, Kasi Ops 043/Gatam, dan Sekretaris Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL Dikti) Wilayah II Dr. Nuril Furkan.

Dalam wawancaranya, Danbrigif 4 Marinir/BS Lampung Kolonel Mar, Nawawi mengatakan, kegiatan vaksinasi yang bekerjasama dengan UTI ini bertujuan untuk membantu Pemerintah dalam mencegah peneluran Covid-19.

\"\"

\"Kegiatan ini dalam rangka serbuan vaksinasi TNI/Polri mendukung Pemerintah dalam melaksanakan vaksinasi, satu juta orang setiap harinya, jadi sama-sama bersinergi dengan instansi lainya, sebagai salah satu pengabdian kepada masyarakat dengan masyarakat sehat akan produktif dan Indonesia maju,\" katanya.

Menurutnya, vaksinasi masal tidak akan berhenti sampai disini saja. Melainkan akan terus berlanjut diantaranya yang sudah  dilakukan seperti ke pulau-pulau di Lampung sampai menggunakan suply vaksin sesuai Pemberian oleh Kodam.

\"Kedepan saya bergantung dengan Kodam karena TNI didrop oleh Kodam, kemudian kita akan menyisir tempat-tempat yang harus segera dilakukan vaksinasi terutama daerah yang padar aktivitasnya. Dan vaksinasi ini kita bekerjasama dengan Teknokrat jadi sasaran kita adalah Mahasiswa dan masyarakat Pelabuhan umum, intinya masyarakat maritim, untuk hari ini, target 500-600 orang,\" ujarnya sambil menyebutkan ketersedian vaksin dimiliki sebanyak 2200 vaksin.

Sementara, Rektor UTI DR. HM. Nasrullah Yusuf. S.E. MBA mengucapkan terimakasih kepada TNI yang sudah mempercayakan tempat pelaksanaan serbuan vaksinasi di kampus tersebut.

\"Semoga ini bisa membantu masyarakat dalam menghadapi Covid-19, dimana hari ini serbuan vaksinasi ini ditujukan kepada masyarakat, mahasiswa juga ada dosen. Terakhir kita dengan Polri tahap satu dan TNI juga tahap satu, nanti ada tahap keduanya,\" ungkapnya.

Selain itu, Pria penyabet sabuk hitam karate ini juga turut mengimbau kepada masyarakat yang hingga kini masih takut dan khawatir untuk melakukan vaksinasi.

\"\"

\"Kami mengimbau masyarakat untuk lebih antusias divaksin, saya sendiri sudah divaksin dan tidak apa-apa kok rasanya, jadi ayo vaksin,\" ajaknya.

Terakhir, ditanya bagaimana sistem perkuliahan memasuki ajaran baru, Nasrul mengaku jika pihaknya bakal menunggu aba-aba dari pemerintah daerah nantinya.

\"Untuk perkuliahan masih mengikuti peraturan daerah, jadi nanti kita tunggu peraturan Gubernur, Wali Kota seperti apa itu yang kita ikuti selain pusat,\" pungkasnya.(Mel/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: