KBM Tatap Muka Sekolah Tiga Kecamatan di Tubaba Ditiadakan
RADARLAMPUNG.CO.ID - Sekolah di Tulangbawang Barat (Tubaba), mulai tingkat TK, SD hingga SMP akan menerapkan kegiatan belajar mengajar (KBM) dalam jaringan (Daring), mulai Senin (26/10).
Keputusan ini diambil setelah status Tubaba berubah, dari zona kuning masuk ke zona oranye penyebaran virus Corona.
Kepala Dinas Pendidikan Tubaba Budiman Jaya mengatakan, langkah KBM Daring diambil setelah kepala sekolah mengadakan rapat menyikapi penyebaran virus Corona di kabupaten itu.
\"Kepala sekolah mempunyai kekhawatiran para siswanya bisa terserang virus tersebut. Karena itu, khusus untuk Kecamatan Tulangbawang Tengah, Tulangbawang Udik dan Kecamatan Tumijajar, KBM tatap muka diliburkan,\" kata Budiman Jaya.
Penerapan KBM Daring ini dilakukan hingga batas waktu yang belum ditentukan. Ini menunggu hasil keputusan rapat tim Satgas Covid-19 Tubaba. (fei/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: