Iklan Bos Aca Header Detail

Kekurangan Tenaga Kesehatan, Pelayanan di Puskesmas Margo Dadi Tetap Optimal

Kekurangan Tenaga Kesehatan, Pelayanan di Puskesmas Margo Dadi Tetap Optimal

radarlampung.co.id-Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Rawat Jalan Tiyuh Margo Dadi, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) masih kekurangan tenaga kesehatan dalam menjalankan fungsinya sebagai layanan kesehatan untuk masyarakat. Meski begitu, pelayanan di puskesmas tersebut tetap berjalan optimal sesuai dengan prosedur yang sudah ditentukan, baik dari pemerintah daerah maupun dari Kementerian Kesehatan. Hal ini diungkapkan oleh Sri Marleni, S.ST., M.Kes, Kepala Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Rawat Jalan Tiyuh Margo Dadi, Kecamatan Tumijajar.\"Melihat SDM yang ada saat ini, beberapa tenaga kesehatan tentunya masih diperlukan guna meningkatkan pelayan kesehatan di Puskesmas ini. Tenaga kesehatan tersebut yakni Dokter Gigi dan Apoteker,\"ungkapnya saat berbincang dengan radar tuba.com (Group radarlampung.co.id) di ruang kerjanya, Rabu (6/11). Dalam melaksanakan pelayanan kesehatan, lanjutnya, Puskesmas Rawat Jalan Margo Dadi saat ini didukung oleh satu orang Dokter Umum, delapan perawat, delapan Bidan, satu Ahli gizi, dua perawat gigi, satu orang Analis yang masih berstatus tenaga kontrak kesehatan, serta tujuh perawat dan sembilan bidan yang berstatus sebagai Tenaga Kontrak Sementara (TKS). \"SDM yang ada itu kita maksimalkan dan secara keseluruhan tenaga kesehatan di puskesmas ini sudah berjalan sesuai tupoksinya masing-masing. Masyarakat yang ingin berobat disini pun selalu kita berikan pelayanan yang baik. Alhamdulillah, citra Puskesmas Margo Dadi di mata masyarakat sejauh ini juga baik,\"tandasnya. Selain dari sisi SDM, beberapa fasilitas fisik juga diperlukan di puskesmas ini, yakni seperti pagar pembatas dan paving blok untuk halaman puskesmas. Jika itu terpenuhi, tentunya hal tersebut akan semakin membuat nyaman semua pihak, baik pihak puskesmas dalam melaksanakan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, begitupun sebaliknya bagi masyarakat yang berkunjung ke puskesmas tersebut untuk mendapatkan pelayanan. (fei/rnn/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: