Antisipasi Kebakaran, Pasar Smep juga Bangun Tandon Air

Antisipasi Kebakaran, Pasar Smep juga Bangun Tandon Air

radarlampung.co.id - Untuk mengantisipasi kebakaran Pasar Smep dan sekitarnya, Wali Kota Bandarlampung Heman HN merencanakan akan bangun tandon air.

\"Kita akan bangun tandon air dengan kapasitas lebih kurang 60 kubik untuk mengantisipasi kebakaran di lokasi Pasar Smep dan sekitarnya,\" katanya saat meninjau pembangunan Pasar Smep, Kamis (5/9).

Menurutnya, rencana tersebut akan segera dikoordinasikan ke dinas terkait. \"Dikoordinasikan dulu dengan dinas terkait. Kita renacanakan tahun depan sudah bisa dibangun,\" pungkasnya.

Berdasarkan keterangan Koordinator Tukang Pembangunan Pasar Smep, pihaknya tengah membangun dudukan tower crane. \"Iya lagi bangun pondasi dudukan crane, besok selesai,\" ujar Yadi.

Diketahui, pembangunan Pasar Smep akan dilaksanakan dua tahap. Tahap pertama di tahun 2019 hanya meyelesaikan pembangunan lantai 1 dan kerangka bangunan.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bandarlampung Iwan Gunawan mengatakan, pihaknya optimis untuk pembangunan tahap 1 selesai 31 Desember 2019.

\"Saat ini untuk pembangunan gedung sudah 22 persen. Inikan dibangun bertahap. Untuk tahap 1 hingga pembangunan lantai 1 sedangkan,\" katanya, Rabu (28/8) lalu.

Sedangkan untuk tahap kedua, sambungnya, akan menyelesaikan lantai dua dan tiga, serta finising. \"Tahap kedua baru selesai suluhnya. Saya optimis tahap 1 selesai hingga 31 Desember 2019,\" pungkasnya. (apr/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: