Suzuki dan Grab Sosialisasi Grab Benefits

Suzuki dan Grab Sosialisasi Grab Benefits

RADARLAMPUNG.CO.ID - PT Persada Lampung Raya selaku main dealer mobil Suzuki di Lampung, bersama Grab Lampung menggelar sosialisasi Grab Benefits. Kegiatan digelar di showroom Suzuki Kedaton, Bandarlampung, Sabtu (13/7). Service Manager PT Persada Lampung Raya Sigit Santoso mengatakan, pihaknya selaku salah satu mitra Grab Benefits hadir untuk memberi tahu lebih banyak tentang keuntungan menjadi Mitra Grab. Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan mitra Grab Lampung. \"Sosialisasi ini digelar bersamaan dengan kegiatan showroom event MidYear Festival Suzuki Persada Lampung Raya,\" katanya, Minggu (14/7). Lebih jauh, Sigit mengaku, pihaknya mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut dengan baik. Terlebih, program Grab Benefits juga memberikan banyak penawaran khusus yang sangat membantu mitra Grab Lampung. \"Kami juga ingin membangun komunikasi yang baik dengan mitra, agar bisa mengetahui lebih banyak kebutuhan mereka. Dengan begitu, kita bisa membuat paket harga yang lebih ekonomis untuk mitra,\" tambahnya. Selain membahas tentang Grab Bebefits, dalam kegiatan tersebut mitra Grab Lampung juga diberikan pengetahuan tentang berkedara yang aman. Hal ini juga berkaitan dengan cara mengenali performa mobil yang berkualitas prima. Dirinya berharap, adanya kegiatan tersebut dapat membantu mitra Grab Lampung untuk berkendaraan dengan aman di jalanan, serta mematuhi lalu lintas. \"Adanya edukasi tentang berkendara yang aman juga dapat mengingatkan pera mitra untuk selalu mengecek kondisi kendaraan mereka,\" tandasnya. (ega/sur) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: