Iklan Bos Aca Header Detail

Tak Kuat Menanjak, Truk Hantam Motor, Satu Tewas

Tak Kuat Menanjak, Truk Hantam Motor, Satu Tewas

radarlampung.co.id - Satu orang tewas dalam kecelakaan di Jalan Pangeran Emir M. Noer, Kelurahan Sumurputri, Telukbetung Utara, Kamis (25/4). Korban adalah Teguh Riadi, warga Komplek BI, Telukbetung Selatan yang mengendarai motor Honda Vario BE 3413 CB. Kecelakaan tersebut bermula ketika truk BE 9144 BK melaju ke arah Tanjungkarang. Saat melintas di lokasi kejadian, diduga kendaraan tersebut tidak kuat menanjak. Truk kemudian mundur dan menghantam motor Teguh yang berada di belakang. Motor sempat terseret. Tidak hanya itu. Truk juga menghantam mobil Toyota Rush B1543 TKR dan Pajero BE 1693 BJ. Berdasar keterangan Sandra (35), warga di lokasi kejadian, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 07.00 WIB. Awalnya Teguh yang melaju dari arah Jalan Basuki Rahmat hendak mengantar Amira, anaknya sekolah di sebuah SD di Palapa. \"Kejadian sekitar jam 7 pagi. Saya kan dari bawah, satu arah sama mereka. Trus, dengar suara brak. Saya turun dari motor saya buat nolongin (anak Teguh). Motor sudah terseret truk tersebut,\" kata Sandra. Sandra melanjutkan, dua mobil juga ikut dihantam bagian belakang truk. \"Kondisinya, dua mobil ada di tengah-tengah dan ikut kehantam. Kalau abinya (ayah, Red) Amira sudah keseret bersama motor. Amira luka di kaki,\" ujarnya. Pria berkepala plontos ini melanjutkan, pengemudi truk tidak diketahui keberadaannya. \"Supir sama kernetnya udah nggak ada waktu kita periksa. Mereka kabur,\" ucapnya. Berdasarkan pantauan, kecelakaan tersebut menyebabkan jalur dua Jalan Pengeran Emir M. Noer ditutup satu arah. Sempat terjadi kemacetan lantaran warga banyak yang berhenti dan ingin melihat kecelakaan tersebut. Kasatlantas Polresta Bandarlampung Kompol S. Nanda Mega membenarkan satu orang tewas dalam kecelakaan tersebut. \"Benar, satu meninggal dunia. Untuk supir masih kita cari,\" katanya.(mel/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: