Kodim 0410/KBL Terus Tingkatkan Prokes di Pusat Perbelanjaan

Kodim 0410/KBL Terus Tingkatkan Prokes di Pusat Perbelanjaan

Kodim 0410/KBL bersama Gugus Tugas percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandar Lampung tidak kenal lelah terus melakukan penegakan disiplin protokol kesehatan di Indogrosir Jl. Sukarno Hatta Kecamatan Labuhan Ratu Kota Bandar Lampung, Jum\'at (06/11/2020). ”Penegakan disiplin protokol kesehatan yang dilakukan di Indogrosir ini merupakan salah satu kegiatan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19).”ungkap Pelda Romulo “Petugas gabungan penegakan disiplin Kesehatan memeriksa setiap orang yang akan masuk ke Indogrosir wajib memakai masker dan mencuci tangan dengan menggunakan sabun atau hand sanitizer serta menjaga jarak dengan orang lain,” pungkasnya\". \"Bersyukur saat ini masyarakat sudah semakin patuh terhadap Protokol Kesehatan dengan menggunakan masker saat masuk ke dalam Indogrosir, namun demikian masih ada beberapa saja pengunjung yang masih belum menggunakan masker saat kemari, terkait hal tersebut kami dari tim gugus tugas berharap kepada seluruh elemen masyarakat untuk patuhi Protokol Kesehatan agar kita dapat memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 dan segera dapat hidup normal seperti sediakala\". Tutup Romulo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: