Terima Vaksin Covid-19, Besok Tuba Mulai Vaksinasi

Terima Vaksin Covid-19, Besok Tuba Mulai Vaksinasi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang (Tuba) menerima vaksin Covid-19, Senin (25/01). Vaksin sinovac secara simbolis diterima Bupati Tulangbawang Winarti dari Pemerintah Provinsi Lampung di Dinas Kesehatan setempat. Secara total Pemkab Tulangbawang menerima 3.480 dosis vaksin beserta 50 safety box dan 3.500 botol alkohol. Usai menerima, Winarti meminta jajarannya untuk segera eksekusi memulai vaksinasi di Tulangbawang. \"Besok InsyaAllah akan kita suntikan, pertama untuk 10 orang. Khususnya Forkompimda dan selanjutnya untuk tenaga medis,\" kata Winarti. Orang nomor satu di Tulangbawang tersebut berharap seluruh lapisan masyarakat dapat mendukung program vaksinasi tersebut. Meski segera melakukan vaksinasi, Winarti berpesan seluruh masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan 3M. Tidak lupa, dia juga mengajak seluruh masyarakat agar tidak takut untuk divaksin. \"Vaksin ini berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap virus corona. Jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan dan terapkan 3M,\" terang Winarti. Sementara, untuk pembagiannya Pemerintah Daerah akan segera membentuk tim untuk meluncur ke 15 kecamatan yang ada di Tulangbawang. Vaksin ini rencananya akan disimpan terlebih dahulu di gudang farmasi Dinas Kesehatan setempat sebelum didistribusikan. Vaksin yang diterima untuk sementara akan diberikan kepada 2.966 tenaga kesehatan dan penunjang medis. Diskes Tulangbawang juga telah menyiapkan 710 orang tenaga vaksinator yang tersebar di 18 Puskesmas dan RSUD Menggala yang telah menjalani pelatihan. (nal/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: