Iklan Bos Aca Header Detail

Lelang Sekprov Lampung Bakal Diulang

Lelang Sekprov Lampung Bakal Diulang

radarlampung.co.id - Gubenur Lampung Arinal Djunaidi bakal melakukan penataan birokrasi secara menyeluruh. Bukan hanya melakukan penataan pejabat Eselon III dan IV hasil rolling pada 27 Mei 2019 lalu, tapi juga dalam pelaksanaan lelang Sekprov Lampung yang dilakukan pada tahun 2018. Dalam konferensi pers yang digelar di Mahan Agung, Kamis (13/6), mantan Sekprov Lampung ini menjelaskan ada hal-hal yang mesti diluruskan dalam proses rekrutmen terbuka Sekprov Lampung yang menghasilkan tiga nama, yakni Hamartoni Ahadis, Syaiful Dermawan dan Dewi Budi Utami. \"Lelang harus terbuka. Siapapun bisa ikut dalam skala Lampung agau skala nasional. Tidak ada pembatasan. Ini yang saya lihat ada masalah. Untuk itu, lelang akan ulang, \" ucapnya. Terkat penataan birokrasi di jajaran Jabatan Pimpinan Tinggi hingga jabatan pengawas, dia juga akan mengedepankan prestasi dan basic. Berdasarkan komunikasinya dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Lampung masuk dalam 10 besar terburuk dalam penataan birokrasi secara nasional. \"Memang buruk. Jadi ini yang perlu saya benahi. Ke depan tidak ada lagi dari eselon tiga langsung bisa ke eselon II tanpa open biding. Begitu juga dengan eselon II b ke eselon II a, semua harus lelang terbuka, \" paparnya. Mengenai perintah mendagri untuk menyikapi hasil rolling beberapa waktu lalu, mantan Asisten II bidang Ekbang Setprov Lampung ini mengaku akan mengeksekusi sesuai dengan perintah Mendagri. \"Akan saya eksekusi. Karena saya ini merupakan perpanjangan tangan dari pemerintah pusat. Tapi akan saya lihat dulu. Jangan sampai keliru. Kalau keliru kan memalukan. Apalagi ada upaya memanipulasi, \" ujarnya. (abd/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: