Berikan Santunan ke Keluarga Korban Pembunuhan

Berikan Santunan ke Keluarga Korban Pembunuhan

RADARLAMPUNG.CO.ID - Prihatin atas kejadian korban pembunuhan di Waykanan, Kapolsek Way Tuba AKP Mahbub Junaidi dengan beberapa anggota mendatangi kediaman korban pembunuhan di Dusun Sinar Bukit, Kampung Bukit Harapan, Kecamatan Way Tuba, Minggu (6/3). Tujuan Kapolsek dan anggotanya itu untuk memberikan bantuan sembako dan susu formula. Dan juga merupakan wujud kepedulian Polri dan bentuk simpati, atas kejadian yang menimpa keluarga  itu sekaligus  membantu  meringankan beban mereka. Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna melalui AKP Mahbub Junaidi menyampaikan Kepergian Oktavia Damayanti setelah dibunuh suaminya menyisahkan duka yang mendalam bagi keluarga. \"Kini anak dari korban yang masih berusia 1,8 bulan tak memiliki ibu. Dan saat ini balita itu pun diasuh oleh orang tua korban. Kami pun ikut berkabung bela sungkawa yang sedalam dalamnya atas musibah ini,” katanya. Sementara mewakili keluarga, kakak korban Madi mengucapkan terima kasih terhadap Kapolsek dana anggota. \"Semoga Allah membalas kebaikan semua ini,kami tidak bisa membalas apa apa pak,\" kata dia. (sah/ang)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: