Tubaba Gelar Pelatihan Edukasi Pencegahan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak
RADARLAMPUNG.CO.ID– Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Provinsi Lampung, menggelar pelatihan edukasi pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kecamatan Lambu Kibang, Selasa (8/6). Yang dihadiri dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Tubaba, Ketua TP-PKK Kabupaten Kornelia Umar, dan para peserta yang terdiri dari Guru SD dan Pengurus TP-PKK Kecamatan hingga Tiyuh. Ketua TP-PKK Kabupaten Tubaba Kornelia Umar, mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan oleh DPPPA terhadap para Guru dan pengurus TP-PKK untuk kemudian dapat disosialisasikan lebih lanjut kepada warga masyarakat. “Kegiatan ini merupakan upaya dalam memberikan edukasi sehingga kehidupan para perempuan dan anak-anak di Tubaba dapat lebih baik dan terjaga, khususnya dari perlakuan kekerasan.”ujarnya. Kepala Bidang Perlindungan Hak Perempuan dan Perlindungan Khusus Anak Sulistyoningsih, mengatakan, bahwa kegiatan hari ini berisi materi tentang, 1. Identifikasi, Pendampingan Psikologi Korban KTP/A oleh narasumber Yurni. M. Psi. (Psikolog Klinis), dan 2. Pengenalan KLA dan Klaster IV terkait SRA, bahaya Narkolema oleh Narasumber dr. Wita. “Kegiatan dilaksanakan sejak tanggal 8 sampai 10 Juni, yang terbagi di beberapa tempat yakni, Kecamatan Lambu Kibang, Kecamatan Tumijajar, Tulangbawang Tengah dan Gunung Agung.”ungkapnya. Adapun tujuan kegiatan adalah agar para peserta mengetahui 32 hak anak dan dapat mengimplemantasikan dalam kegiatan sehari-hari. Lalu, peserta mengetahui jenis-jenis kekerasan, dampak, pencegahan dan pendampingannya. “Kemudian, melalui kegiatan ini diharapkan mampu menurunkan angka kekerasan terhadap perempuan dan anak di Tubaba, serta menggunggah kepekaaan kepedulian masyarakat akan perlindungan dan pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak.” Imbuhnya. (fei/rnn/wdi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: