Brigjen Ery Nursatari Resmi Jabat Kepala BNNP Lampung

Brigjen Ery Nursatari Resmi Jabat Kepala BNNP Lampung

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Lampung resmi berganti. Brigjen Tagam Sinaga resmi dilantik sebagai Kepala BNNP Jakarta. Penggantinya, Brigjen Ery Nursatari, yang juga sudah dilantik. Pelantikan dipimpin Komjen Heru Winarko yang berlangsung di kantor BNN Pusat, Jumat (19/7). Brigjen Ery sebelumnya Kepala BNNP Kaltara. Dikonfirmasi Radarlampung.co.id, Tagam membenarkan kini dia menjabat sebagai Kepala BNNP Jakarta. Tagam mengaku pergantian tersebut merupakan hal yang biasa karena kebutuhan dan penyegaran organisasi. Mantan Kapolrestabes Medan ini mengaku berterimakasih kepada masyarakat Lampung serta jajaran Forkopimda yang selama ini sudah membantu BNNP Lampung dalam memberantas narkoba. \"Saya berpesan kepada masyarakat Lampung untuk jauhi narkoba,\" ingatnya. (nca/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: