Buka Festival Germas, Wabup Lamtim Ajak Berpola Hidup Sehat

Buka Festival Germas, Wabup Lamtim Ajak Berpola Hidup Sehat

Radarlampung.co.id - Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) menggelar Festival Germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) di Lapangan Desa Brawijaya Kecamatan Sekampungudik, Rabu (19/9). Festival dibuka langsung oleh Wakil Bupati Lamtim Zaeful Bokhari, Rabu (19/9) Saat membuka acara itu, Zaeful mengungkapkan, peningkatan derajat kesehatan masyarakat tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah. Namun, perlu partisipasi nyata dari masyarakat. Germas diperlukan agar masyarakat secara sadar menggiatkan diri dengan perilaku hidup bersih dan sehat. “Kami mengajak semua lapisan  masyarakat agar tetap membiasakan dengan pola hidup sehat, semoga saudara-saudara saya yang ada di Lampung Timur semakin sehat dan sejahtera,\" kata Zaeful. Selain senam bersama, festival itu juga digelar kegiatan cuci tangan pakai sabun dan makan buah bersama. Hadir dalam acara, Ketua TP PKK Lamtim Putri Ernawati Zaiful Bokhari, Kepala Inspektorat Lamtim Nurdin Syifrizal, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia Nur Syamsu, Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan David Arisandy. Selain itu, Kepala Dinas Sosial Lamtim M.Yunus, Plt. Kepala Dinas Kesehata Lamtim Syamsu Rijal, Kepala Bagian Perekonomian Setdakab Lamtim Mart Aziz, Camat Sekampung Udik Rahim, serta Kepala Desa Brawijaya Nyoman Sariase. (adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: