UTB Lampung Wujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi

UTB Lampung Wujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi

Radarlampung.co.id - Guna mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, sejumlah dosen di Universitas Tulang Bawang (UTB) Lampung yang tergabung dalam tim pengabdian dosen terjun ke tengah masyarakat. 

Kali ini, Tim Pengabdian Dosen UTB Lampung melaksanakan Program Kemitraan Masyarakat Stimulus (PKMS), dengan  melakukan Pengembangan Usaha Keripik Sehat Dalam Rangka Meningkatkan Nilai  Jual Produk dan Pendapatan di Kelompok Mitra “Maknda” Kota Bandarlampung.

Ketua tim Maria Herawati mengatakan, kegiatan ini dilakukannya bersama dosen Prodi Administrasi Bisnis Fisip yakni Melan Susanty dan dosen Prodi Ilmu Komunikasi Suhardi, serya dibantu dua mahasiswa Fakultas Peternakan Fitria Sekar Ningsih dan Prodi  Administrasi Bisnis Fisip Intan Susilowati.

\"Kegiatan ini sebagai wujud Tri Dharma Peguruan Tinggi, yaitu pengabdian kepada  masyarakat. Ada delapan agenda dalam kegiatan yang kami lakukan,” kata dosen Fakultas Perternakan itu, Sabtu (14/9).

Delapan agenda dengan sasarannya, sosialisasi program dan kegiatan dan pengadaan peralatan untuk menunjang proses produksi; Penyuluhan mengenai strategi pemasaran dan simulasi pembuatan iklan di media sosial; Pelatihan dan praktik penyusunan pembuatan pembukuan sederhana; Simulasi desain merk dan kemasan. 

Kemudian, Pendampingan untuk melakukan pendaftaran P-IRT dan merk dagang; Simulasi pembuatan keripik sehat dengan berbagai takaran dan bumbu; Kegiatan produksi dan pemasaran mitra; serta Monitoring dan evaluasi. (gie/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: