Paket Emersia Edisi Oktober ? Desember

Paket Emersia Edisi Oktober ? Desember

Radarlampung.co.id ㅡ Emersia Hotel and Resort Bandarlampung menawarkan paket-paket menarik untuk edisi Oktober hingga Desember 2018. Diantaranya, untuk Meeting Package yang juga bisa digunakan untuk acara wisuda yang ditawarkan mulai dari Rp125 ribu nett/pax. \"Paket ini sudah include dengan satu kali coffee break dan pilihan snack,\" kata Sales Manager Emersia Hotel and Resort Bandarlampung, Titi Aprianti. Kemudian paket Birtday Party mulai dari Rp146 ribu per pax untuk Kid\'s Birthday Party, yang sudah termasuk dengan makanan, kue ulang tahun, dekorasi standar, hingga MC dan entertainment. Kemudian, pilihan paket Sweet 17 Birthday Party yang ditawarkan seharga Rp178 ribu per pax. \"Pilihan paket ini sudah termasuk dengan makanan, room exc ocean, rent space, mini garden, serta pilihan Dj atau live musik,\" tambahnya. Selanjutnya ada juga Table Manner Package yang ditawarkan mulai dari Rp125 ribu nett/pax untuk Ruby Package, kemudian Sapphire Package Rp150 ribu nett/pax, dan Diamond Package Rp185 ribu nett/pax. \"Untuk Table Manner Package ini pesertanya akan diberikan wawasan terkait perhotelan juga, kemudian setelah mengikuti ini juga bisa mendapatkan sertifikat,\" tandasnya. (ega/apr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: