Dua Kecamatan Berpotensi Susul Banjir Menggala
RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Tulangbawang Winarti bersama pejabat terkait meninjau kondisi terkini lingkungan Bugis dan lingkungan Palembang pasca terkena dampak luapan Way Tulangbawang.
Pantauan radarlampung.co.id di lokasi, Kamis (21/2), Winarti didampingi pejabat terkait dan aparatur setempat berkeliling meninjau lokasi yang paling parah terkena dampak, yakni lingkungan Bugis.
\"Saya sudah menerima laporan sejak kemarin. Bupati Tulangbawang Barat (Umar Ahmad) juga sudah menghubungi saya jika di sana beberapa daerah sudah terkena dampak kiriman air dari Way Rarem, pastinya di Menggala tinggal menunggu waktunya. Dan itu benar, pagi tadi sekitar pukul 03.00 WIB Way Tulangbawang meluap dan merendam beberapa rumah di lingkungan Bugis dan Palembang,\" kata Winarti saat ditemui radarlampung.co.id di sela-sela tinjauannya, Kamis (21/2).
Dilanjutkannya, karena air luapan Way Tulangbawang masuk secara perlahan, warga masih sempat menyelamatkan barang-barang berharga serta surat-surat penting.
Menurut Winarti, kondisi seperti ini telah rutin terjadi sejak lama. Menurutnya, jika Way Tulangbawang meluap karena curah hujan tinggi maupun mendapatkan kiriman air dari Way Rarem, lingkungan Bugis dan Palembang pasti terkena dampak karena tepat berada di bantaran sungai.
\"Kita tidak bisa memaksa masyarakat untuk relokasi, karena sudah sejak dulu mereka tinggal di sini. Mereka sudah sangat cinta daerah ini karena miliki nilai history sejak pendahulu mereka,\" ungkapnya.
Sebagai langkah awal, Pemerintah Daerah akan segera menurunkan beberapa bantuan seperti obat-obatan, kebutuhan pokok, serta perahu karet yang memang menjadi keperluan dasar seperti saat ini. \"Perahu karet akan kita turunkan karena untuk keperluan sehari-hari, seperti sekolah dan lainnya. Kita akan minta bantuan perahu karet lagi ke Pusat karena saat ini baru punya dua,\" terangnya.
Tidak lupa, mantan ketua DPRD Tulangbawang itu juga menghimbau kepada seluruh warga Tulangbawang yang tinggal di bantaran Way Tulangbawang untuk tetap waspada mengingat curah hujan yang masih tinggi beberapa hari terakhir.
\"Terkhusus untuk Kecamatan Menggala, Rawapitu, dan Denteteladas yang berpotensi terkena dampak luapan Way Tulangbawang sejak dahulu,\" tandasnya. (nal/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: