Dua Pecatur Junior Lampung Wakili Indonesia di Turnamen Malaysia

Dua Pecatur Junior Lampung Wakili Indonesia di Turnamen Malaysia

Radarlampung.co.id - Dua atlet Sekolah Catur Lampung bertolak ke Kualalumpur, Malaysia, Selasa (13/8). Keduanya yakni, Alfanza Eka Wijaya yang turun di kelas umur 12 tahun dan Aulia Putri yang ikut di kelas umur 16.

Mereka mengikuti turnamen catur internasional se-Asia di Malaysia pada Kejuaran Catur Age Group Chess Championship di Kuala Lumpur yang acara pembukaannya besok, Rabu (14/8).

Sebelumnya dua atlet junior yang bersekolah di Sekolah Catur Lampung (SCL) ini sudah menjalani pemusatan latihan (TC) di Sekolah Catur Utut Adianto (SCUA).

Pelatih Sekolah Catur Lampung Hendri Gere mengatakan, kedua atlet ini dilepas oleh Wilson selaku Kepala Litbang PB Percasi Wilson di SCL yang beralamat di Jl .Hi. Mas Mansyur, Rawalaut, Bandarlampung.

\"Beliau (Wilson) berharap kedua atlet junior kita bisa membawa harum nama Indonesia dan Lampung di ajang kejuaraan internasional,\" kata Hendri kepada Radarlampung.co.id, Selasa (13/8).

Hendri mengatakan, Aulia tercatat masih bersekolah di SMP 4 Bandarlampung. Sedangkan, Alfan SDN 1 Sukamaju. \"Mereka berangkat bersama delapan atlet lain yang mewakili kontingen Indonesia,\" jelasnya. Meski dibuka besok, Hendri mengaku belum tahu negara mana yang akan menjadi lawan perdana kedua atlet ini. (nca/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: