Dua Rumah di CitraLand Ambruk
radarlampung.co.id - Warga jalan Raden Imba Kesuma, Sumur Putri, Tanjungkarang Barat, Bandarlampung dikejutkan dengan peristiwa longsor yang terjadi di perumahan elit CitraLand Bandarlampung, Selasa (26/1) pagi. Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 wib. Berawal dari longsornya jalan yang ada di cluster DaVinci, membuat dua bangunan rumah yang ada di jalan tersebut ikut ambruk ke bawah. “Ini blok A9. Kejadiannya sekitar jam 10 pagi tadi. Kebetulan saya tinggal di (sekitar, red) sini. Awalnya ada suara jembatan (jalanan, red) itu yang amblas. Selang satu jam kemudian, tiba-tiba dua rumah di dekatnya ikut rubuh,” kata wanita yang enggan menyebutkan namanya. Dia juga mengatakan, kedua rumah yang ambruk tersebut belum ditinggali oleh pemiliknya lantaran masih dalam tahapan renovasi. “Belum ditempati sepertinya, karena masih dalam tahapan renovasi,” singkatnya. Terkait hal ini, Humas Perumahan CitraLand Bandarlampung, Yuzi Riano memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. “Kita langsung berkoordinasi dengan pak Lurah setempat yang berbatasan dengan lahan kita. CitraLand akan bertanggung jawab penuh atas kejadian ini,” tegasnya. Dia juga mengatakan, puing bangunan yang rubuh memang jatuh ke lahan warga. Namun tidak mengenai rumah warga, melainkan kolam ikan milik warga. Terkait hal tersebut, pihaknya juga sudah menemui perwakilan warga untuk menangani hal ini. \"Kita masih menunggu alat berat, tapi kita sudah temui pihak warga dan kita memang tidak ingin menunda. Karena cuaca saat ini sering hujan dan ini memang faktor alam. Jadi kita akan bergerak cepat untuk membersihkan puing bangunan,” tandasnya. (Ega/yud)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: