Iklan Bos Aca Header Detail

Forum Rektor PT NU Apresiasi Fasilitas Pendidikan Unmal

Forum Rektor PT NU Apresiasi Fasilitas Pendidikan Unmal

RADARLAMPUNG.CO.ID - Fasilitas Pendidikan Universitas Malahayati (Unmal) Lampung, mendapatkan apresiasi dari Forum Rektor PTNU (Perguruan Tinggi Nahdatul Ulama). Hal ini terungkap oleh salah satu pengurus Lembaga Pendidikan Perguruan Tinggi Nahdatul Ulama (LPTNU) Bojonegero, Jawa Timur (Jatim) sekaligus Rektor Universitas Nahdatul Ulama Sunan Giri, Bojonegoro, Jawa Timur, M.Jauharul Ma\'Arif,M.Pd.I kepada Radar Lampung saat ditemui di Unmal pada hari Kamis (23/12). M.Jauharul Ma\'Arif,M.Pd.I, melanjutkan, dirinya menjadi peserta Rapat Koordinasi (Rakor) Perguruan Tinggi NU (PTNU) pada 21 Des 2021 Graha Bintang, Malahayati, Universitas Malahayati (Unmal) Lampung dengan Penyelenggara LPTNU Pusat dan menghadiri Sarasehan Forum Rektor Penguat Karakter Bangsa (FRPKB) yang berlangsung di Universitas Lampung (Unila) pada 22 dan 23 Desember 2021. \"Rakor PTNU di Graha Bintang Unmal ini berlangsung secara daring dan luring. Dengan diikuti 70 PTNU dari 282 PTNU hadir langsung (Luring),\" Ungkap M.Jauharul Adapun isi Rakor PTNU pada Selasa (21/12). Diantaranya, peningkatan kualitas pendidikan di masing-masing PT yang ada di PTNU, dan Penguatan Karakter Civitas Akademika di PTNU. Selain itu, Kunjungan ke Provinsi Lampung juga bertujuan untuk mengadakan study bandingĀ  Universitas Universitas Terkemuka di Provinsi Lampung salah satunya, Unila, Unmal dan lainnya. \"Saya punya kesan tersendiri untuk Unmal ini, terkait Fasilitas Pendidikan yang menarik, terutama fasilitas perpustakaannya memiliki 34 anjungan rumah adat di 34 Provinsi. Sehingga, mengobati rasa rinduĀ  pulang kampung mahasiswa berasal dari luar provinsi dan tentunya membuat mahasiswa juga bersemangat belajar di perpustakaan,\" Ujarnya. Kemudian, Unmal juga memiliki Foodcurt sehingga membuat mahasiswa juga nyaman belajar di kampus Unmal. \"Yang menarik bagi saya. Unmal memiliki sistim boarding bagi mahasiswa karena pembinaan diluar jam perkuliahan terutama pembentukan karakter mahasiswa,\" sebut M.Jauharul Ma\'Arif. [caption id=\"attachment_231721\" align=\"alignnone\" width=\"738\"]\"FOTO Universitas Malahayati (Unmal) memiliki lima Fakultas yakni Fakultas Kedokteran, Fakultas Teknik,Fakultas Ekonomi,Fakultas Hukum dan Fakultas Kesehatan Masyarakat[/caption] Bahkan, M.Jauharul Ma\'Arif menyampaikan bahwa kampus yang ia pimpin (Universitas Nahdatul Ulama Sunan Giri, Bojonegoro, Jatim) berkeinginan berkolaborasi dan Bersinergi dengan Unmal, terutama melakukan penandatangan kerjasama (Mou) dan Nota Kesepakatan (MOA) khususnya antara Program Studi Farmasi dengan Universitas Nahdatul Ulama Sunan Giri, Bojonegoro, Jatim dengan Program Studi Universitas Malahayati Lampung. \"Termasuk Sharing mengenai Pembuatan 34 Anjungan Rumah Adat 34 Provinsi Lampung di Perpustakaan Unmal juga membuat Ketertarikan buat kami untuk Komunikasi lanjutan dengan Unmal,\" Katanya. Sementara, Rektor Universitas Malahayati (Unmal) Lampung, Dr.dr.Achmad Farich, M.Kes melalui Aditia Arief Firmanto, SH., MH (Dekan Fakultas Hukum Unmal) mengatakan, kegiatan Rakor PTNU, untuk menyamakan persepsi dalam peningkatan mutu kualitas dan kuantitas Pendidikan di PTNU salah satunya banyak melakukan kerjasama dan kolaborasi se Profesi dan lainnya. Rakor PTNU tersebut, dihadiri langsung Rektor Universitas Nahdatul Ulama Sunan Giri, Bojonegoro, Jawa Timur, M.Jauharul Ma\'Arif,M.Pd.I, Prof.Mujahidin (Rektor Universitas Nahdatul Ulama Riau). \"Prof. Drs. H. Mohamad Nasir, Ak., M.Si., Ph.D (Menristekdikti Pada Kabinet Kerja 2014-2019) pun hadir langsung dalam Rakor PTNU yang berlangsung pada Selasa (21/12) di Graha Bintang Malahayati,\" Ucap Aditia, diamini kepala Humas Unmal, Tarmizi. Aditia juga menyampaikan bahwa usai Rakor PTNU berlanjut kegiatan serasehan FRPKB di Unila. Setidaknya, ada 50 Perguruan Tinggi kerjasama telah melakukan MOU di Serasehan FRPKB di Unila pada Kamis (23/12) termasuk Universitas Malahayati. Aditia melanjutkan bahwa Sinergitas dan Kolaborasi Unmal baik dengan FRPKB maupun FR PTNU juga dalam rangka misi Unmal untuk mewujudkan Visi Unmal, yakni Akan Menjadikan Unmal menjadi Universitas yang unggul, terpercaya dan mandiri serta berstandar mutu Internasional dibidang penelitian, pengabdian kepada masyarakat dalam rangka pengembangan dan Pemanfaatan IPTEK, Budaya yang Berkualitas dan Religius. (gie/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: