Gubernur Bengkulu Rilis Satu Warga Lampung Meninggal Positif Corona
RADARLAMPUNG.CO.ID - Kabar tak sedap datang dari Bengkulu. Pagi ini (31/3), Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengumumkan satu pasien positif terjangkit virus Corona (Covid-19). Yang mana, sekitar pukul 07.00 WIB pagi ini pasien tersebut meninggal dunia.
Terungkang, pasien dimaksud tercatat sebagai warga Lampung. Pasien berinisial NS (59), warga Bandarlampung. Dia merupakan salah satu dari rombongan jamaah tabligh yang datang dari Lampung Selatan.
Rohidin menjelaskan, yang bersangkutan tiba di Bengkulu sejak 5 Maret 2020 lalu bersama dengan rombongan jamaah lainnya. Yang kemudian menetap di Masjid Agung At Taqwa, Kelurahan Anggut Atas, Bengkulu.
“Dia tiba di Bengkulu pada 5 Maret 2020 dan berangkat menggunakan bus Putra Rafflesia. Yang bersangkutan tinggal bersama rombongan jamaah tabligh di Masjid Agung At Taqwa, Kota Bengkulu, lebih kurang 2 minggu,” kata Rohidin dilansir Rakyatbengkulu.com (Jaringan FIN/grup Radar Lampung)
Setelah itu, NS sakit dan sempat dirawat di RSUD Harapan dan Doa (RSHD) Kota Bengkulu. Lalu pada 24 Maret 2020 dirujuk ke RSUD M Yunus (RSMY) Bengkulu.
“Tadi malam kita dapatkan hasil labnya positif Covid-19 dan innalillahi wainnailaihi rojiun, pagi tadi jam 7 meninggal dunia,” ungkapnya.
Rohidin menyampaikan, sebelum adanya yang positif ini, Pemerintah Daerah bersama dengan stake holder terkait telah melakukan upaya maksimal agar Covid-19 tidak masuk ke Bengkulu.
“Dengan adanya positif ini, status Provinsi Bengkulu dari status Siaga naik menjadi Status Darurat Covid-19,” pungkasnya.
Atas kondisi tersebut, Rohidin meminta Wali Kota Bengkulu untuk menindaklanjuti sesuai dengan protap yang ada. Yakni mengisolasi Masjid Agung At Taqwa serta memeriksa kontak terakhir pasien yang meninggal tersebut. (zie/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: