Resmi Dibuka, Moto Niku Suguhkan Destinasi Wisata Digital

Resmi Dibuka, Moto Niku Suguhkan Destinasi Wisata Digital

Radarlampung.co.id - Setelah soft opening pada 8 Juni 2019, Moto Niku, Selfie Park and Studio Vintage yang bertempat di lantai dua Plaza Lotus Bandarlampung, kini resmi dibuka dengan grand opening yang digelar, Sabtu (3/8).

Selama masa grand opening, Moto Niku, Selfie Park and Studio Vintage juga memberikan promo berupa beli satu dapat satu tiket gratis untuk area Selfie Park, dan diskon 25 persen untuk area Vintage Studio paket A-D.

Direktur Moto Niku, Selfie Park and Studio Vintage, Sopha Medina mengatakan bahwa nama Moto Niku sendiri mengambil kata dari kearifan lokal Bandarlampung yang berarti memoto kamu.

Moto Niku bisa menjadi wisata digital destination yang mengembangkan kemampuan manusia di luar kemampuan atau keindahan alam secara alami.

\"Bukan tanpa alasan kami memilih kota Bandarlampung sebagai tempat usaha kami. Selain karena memang tempat tinggal masih kecil kami, Lampung juga sudah masuk menjadi target daerah kunjungan wisata di Indonesia,\" katanya di depan awak media, Sabtu (3/8).

Terlebih dengan dibukanya penerbangan internasional langsung dari dan menuju Kota Bandarlampung, aspek perekonomian yang tumbuh dengan baik di Bandarlampung menyebabkan daya beli dan gaya hidup masyarakat semakin meningkat.

\"Ini juga merupakan bagian penting lainnya yang menjadi alasan kami memilih tempat usaha di kota Bandarlampung,\" tambahnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, Moto Niku terbagi dalam dua bagian yaitu studio vintage yang mengambil suasana dan atmosfer zaman masa lalu. Diperkuat properti kuno dan tata cahaya yang maksimal, menjadikan studio ini nantinya dapat menjadi alternatif masyarakat untuk mengabadikan momen dengan orang terdekat.

Bagian kedua, yaitu selfie Park yang merupakan instalasi ruang seni. Ini menjadi alternatif kaum milenial untuk mengabadikan eksistensinya dalam kehidupan bersosial media. Adapun jumlah instalasi kami saat ini adalah 8 buah, diantaranya roll film, box telepon, Jellyfish, dan Ambilkan Bulan Bu Diatas Awan.

\"Serta, tiga instalasi lain yang diantaranya mengangkat kearifan lokal Bandarlampung, yakni Sunset keindahan pantai Lampung gajah dan pie pisang Yussy Akmal,\" tambahnya.

Sambung dia, project ini telah dimulai sejak awal Februari 2019 lalu, dan telah melewati soft opening pada tanggal 8 Juni 2019. Moto Niku dipersembahkan sebagai alternatif wisata baru baik bagi masyarakat di dalam maupun di luar kota Bandarlampung.

\"Kami juga berterimakasih kepasa sponsor yussy Akmal yang telah menjadi bagian dari instalasi kami, dan Dijou coffee yang menjadi partner kami dalam memenuhi kebutuhan F&B customer yang datang di Moto Niku,\" tandasnya.

Sementara itu, Wali Kota Bandarlampung Herman HN yang datang dan meresmikan langsung pembukaan Moto Niku, Selfie Park and Studio Vintage juga turut memberikan dukungan besar. Bahkan Herman juga mengimbau kepada masyatakat untuk dapat berkunjung ke wisata digital tersebut.

\"Moto Niku ini memang bagus dibuka di Lampung. Jadi bagi anak muda yang mau foto di sini pakai gaya Lampung ada, spot-spot fotonya juga bagus. Saya mengimbau seluruh masyarakat kalau mau foto pernikahan bisa disini,\" katanya usai acara pembukaan.

Dirinya kuga berharap Moto Niku tersebut bisa berkembang lebih baik lagi ke depannya. Sebab saat ini berfoto sangat dibutuhkan sebagai bahan dokumentasi yang dapat dikenang di kemudian hari.

\"Mudah mudahan Moto Niku ini akan lebih banyak lagi penggemarnya bukan hanya kota Bandarlampung, tapi juga se-Lampung, sehingga bisa lebih maju lagi. Maka harus ada manajemen yang baik di dalamnya. Menjalin kerjasama dengan pihak lain agar bisa berkembang lebih pesat lagi,\" pungkasnya. (ega/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: