Hipmi Crea Talk, Jadi Pengusaha Pilihan Tepat saat Krisis

Hipmi Crea Talk, Jadi Pengusaha Pilihan Tepat saat Krisis

Radarlampung.co.id - Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Lampung bekerjasama dengan Hipmi Perguruan Tinggi mengadakan kegiatan Crea Talk berupa Kuliah Umum \"Ayo Jadi Pengusaha Pilihan Tepat di Saat Kritis”.

Kegiatan diikuti perwakilan Ketum BPD beberapa daerah, dengan menghadirkan langsung Calon Ketua Umum BPP Hipmi 2019-2022, Akbar Himawan Buchari yang digelar di Kampus IIB Darmajaya, Rabu (26/6).

Dalam kesempatan itu Akbar Himawan menjelaskan bahwa kuliah umum ini bertujuan untuk memotivasi mahasiswa untuk memberikan paradigma baru tentang melihat peluang dunia usaha, mengeksplor  potensi diri untuk jadi pengusaha.

Sehingga nantinya mahasiswa tertarik menjadi pengusaha. Salah satu tips yakni mahasiswa harus mampu mengeksplor yang ada pada dirinya dan mampu keluar dari zona nyaman , bentuk mental pengusaha dan terus berinovasi.

“Kami juga ingin mencari bibit calon pengusaha muda dari lingkungan mahasiswa melalui Hipmi Perguruan Tinggi (Hipmi PT),\" ucapnya.

Ia menambahan, kegiatan ini juga sebagai rangkain Road To Munas BPP Hipmi. Ke depan, akan terus bersinergi dengan program BPD guna menggi potensi calon pengusaha muda, dan konektivitas peluang peluang usaha yang ada disetiap daerah.

\"Tidak hanya program regional namun hingga  internasional ini menjadi program aktif BPP Hipmi ke depannya,\" tandasnya. (gie/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: