Semoga Seluruh Kerusakan Jalinbar Diperbaiki

Semoga Seluruh Kerusakan Jalinbar Diperbaiki

radarlampung.co.id – Perbaikan dengan cara tambal sulam di jalan lintas barat (Jalinbar) Pringsewu hendaknya dilakukan menyeluruh. Sebab kerusakan terjadi para beberapa titik di jalur tersebut. ”Harapannya, semua ruas jalinbar yang berlubang, di antaranya di Fajaresuk, perbatasan Pringsewu Barat dan Selatan, Pagelaran dan lainnya dapat ditambal sulam,\" kata Ahmad, salah seorang pengguna jalan yang ikut antre menyusul perbaikan jalan di perbatasan Pringsewu Selatan dan Fajaresuk, Jumat (12/4). Sebelumnya, Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Pringsewu Handry A. Yusuf mengatakan, perbaikan jalinbar menjadi wewenang peningkatan dan pemeliharaan jalan Negara (P2JN) Wilayah Lampung. (sag/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: