Universitas Teknokrat Indonesia PKM di SMKN 2 Bandar Lampung
Foto bersama tim PKM Universitas Teknokrat Indonesia dengan guru SMKN 2 Bandarlampung. FOTO HUMAS UTI--
BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Univesitas Teknokrat Indonesia, PTS terbaik ASEAN sukses mengelar pelatihan rancang jaringan bagi siswa SMKN 2 Bandarlampung dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM).
Kegiatan pada sekolah binaan ini diinisiasi oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Univesitas Teknokrat Indonesia. Sebagai salah satu wujud penerapan Tri pharma perguruan tinggi selain penelitian dan pengajaran.
Pelatihan yang diikuti siswa jurusan Teknik Komputer Jaringan itu diisi dengan pemberian materi seputar perancangan jaringan komputer serta praktik rancang jaringan yang dibimbing langsung oleh tim dosen Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer (FTIK) M. Ghufroni An’ars, S.Pd., M.Pd.; Nirwana Hendrastuty, S.Kom., M.Cs.; Adi Sucipto, S.Kom., M.T. serta tim mahasiswa.
BACA JUGA:Universitas Teknokrat Indonesia Undang Visiting Lecturer Dari Universitas Teknologi Malaysia
Kegiatan dihadiri dan dibuka Kepala SMKN 2 Drs. Moh. Edy Harjito. Dalam sambutannya ia menyampaikan pentingnya keterampilan tambahan yang menunjang para siswa agar siap menyambut dunia kerja.
"Pelatihan-pelatihan tambahan serta kerjasama dengan perguruan tinggi juga dapat memperkaya khasanah keterampilan siswa serta menjadi penjalin relasi antar institusi di masa mendatang," kata Edy Harjito.
Dalam kesempatan itu, SMKN 2 Bandarlampung mengajukan program kerjasama dan pengajuan MoU dengan tim PKM Universitas Teknokrat Indonesia agar di masa mendatang dapat dilaksanakan kegiatan-kegiatan pelatihan (sebagai guru tamu) secara berkala yang bermanfaat bagi semua pihak.
BACA JUGA:Kadis Pariwisata Lampung Saksikan Karya Inovasi Kreatif Mahasiswa di Teknokrat Expo 2019
Sementara ketua tim PKM M. Ghufroni An’ars menyampaikan terima kasih atas penerimaan pihak SMKN 2 Bandarlampung terhadap kegiatan-kegiatan pelatihan yang diajukan oleh Universitas Teknokrat Indonesia.
"Mudah-mudahan pelatihan ini tidak hanya dapat bermanfaat sebagai pembekalan bagi siswa dalam mengikuti ujian praktik. Tetapi dalam menyiapkan diri menuju dunia kerja atau pendidikan yang lebih tinggi dengan kesempatan yang lebih beragam,” ujarnya.
Ghufroni An’ars juga memperkenalkan para siswa terkait profil dan prestasi yang menjadi capaian Universitas Teknokrat Indonesia sebagai motivasi pengenalan dunia kampus.
BACA JUGA:Juara Internasional Karate, Mahasiswa Teknokrat Raih Emas
Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, S.E., M.M. menyampaikan sangat mendukung kegiatan PKM di SMKN 2 Bandarlampung. Diharapkan semuanya bermanfaat dan menambah wawasan dalam persiapan menyongsong dunia kampus dan era global. (mel/rls/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: