Kodim 0424, Polres Pringsewu dan Forkopimda Apel Sinergitas

Kodim 0424, Polres Pringsewu dan Forkopimda Apel Sinergitas

Patroli gabungan yang diikuti gabungan TNI, Polri dan Pemkab Pringsewu, Sabtu malam (28/5). FOTO ISTIMEWA--

PRINGSEWU, RADARLAMPUNG.CO.ID - Upaya menciptakan rasa aman dilakukan Kodim 0424/Tanggamus, Polres Pringsewu dan Forkopimda dengan menggelar apel sinergitas serta patroli gabungan.

Apel dipimpin Kapolres AKBP Rio Cahyowidi. Hadir Dandim 0424 Letkol. Micha Arruan, Ketua DPRD Suherman, Pj. Bupati Pringsewu yang diwakili Kaban Kesbangpol Sukarman dan Kajari Ade Indrawan.

AKBP Rio Cahyowidi mengatakan, apel digelar untuk meningkatkan sinergitas antar instansi di Pringsewu. Kegiatan dilanjutkan dengan patroli gabungan di jalan protokol, pusat keramaian, tempat hiburan dan lokasi rawan kriminalitas.

"Saat ini sebaran Covid-19 terpantau menurun. Namun untuk kerawanan kriminalitas tetap harus diwaspadai dan diantisipasi. Salah satunya dengan mengadakan patroli gabungan seperti malam ini," kata AKBP Rio Cahyowidi.

BACA JUGA: Ulasan Bintang 1 untuk Sungai Aare Berdatangan Dari Ribuan Netizen Indonesia

Sementara Dandim 0424 Letkol Arm. Micha Arruan mengatakan,patroli yang dilaksanakan tersebut merupakan wujud nyata sinergisitas dan kolaborasi antara TNI, Polri serta Pemkab Pringsewu dalam menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat. Khususnya di malam libur.

”Seperti kata pepatah, visi tanpa eksekusi adalah halusinasi; cita cita tanpa aksi adalah mimpi. Karena itu, kegiatan kita malam ini adalah bukti nyata implementasi dari sinergisitas TNI, Polri dan pemda. Tidak hanya sebagai slogan dan jargon tanpa adanya aksi nyata," tegasnya.

Letkol Arm. Micha Arruan mengungkapkan, kegiatan tersebut dapat terwujud karena koordinasi yang baik antar unsur pimpinan TNI, Polri, Satpol PP. "Saya berharap hal ini dapat membawa aura positif dan ditiru seluruh anggota. Unsur pimpinan saja terjalin hubungan yang akrab dan harmonis, mampu berkomunikasi serta berkoordinasi dengan baik," tandasnya.

Ia juga berharap agar patroli gabungan selain untuk menjamin ketertiban dan keamanan masyarakat Pringsewu dalam beraktivitas di akhir pekan, juga dijadikan ajang silahturahmi.

BACA JUGA: Soroti Foto Profil Emmeril Kahn, Netizen: Ya Ampun Baru Sadar...

Baik antara pimpinan dengan pimpinan, pimpinan dengan anggota, maupun anggota dengan anggota, guna memudahkan komunikasi dan koordinasi di lapangan nantinya. (sag/ais)

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: