Ada Adegan LGBT, Film Lightyear Ditolak Tayang di Indonesia

Ada Adegan LGBT, Film Lightyear Ditolak Tayang di Indonesia

NEW YORK, RADARLAMPUNG.CO.ID - Gegara terdapat konten LGBT, 14 negara di Asia dan Timur Tengah melakukan kecaman terhadap film animasi Lightyear, dengan memberikan larangan.

Tampaknya, dengan film Lightyear, Walt Disney mengalami kesulitan untuk menembus sejumlah negara, khususnya pasar Asia. 

Dikutip dari Reuters, Selasa 14 Juni 2022, salah satu kecaman datang dari Tiongkok, Arab Saudi hingga negara-negara yang mayoritas muslim.

BACA JUGA:Jenazah Eril Tiba di Tanah Air

Seperti diketahui, film Lighyear diduga terdapat konten yang menampilkan ciuman pasangan sesama jenis.

Adegan tersebut melibatkan karakter space ranger, Alisha, yang ternyata membangun keluarga bersama seorang perempuan.

Oleh karena itu, negeri Tirai Bambu, Tiongkok, melarang keras Lightyear untuk tayang di bioskop dan televisi berbayar.

BACA JUGA:Heboh Indra Kenz Bebas, Ini Jawaban Bareskrim Mabes Polri, Ternyata..

Salah seorang produser Lightyear mengatakan otoritas Tiongkok meminta untuk melakukan pemotongan adegan ciuman sesama jenis itu.

Hanya saja permintaan otoritas Tiongkok dikabarkan ditolak oleh Disney.

Hingga kini Disney juga belum mendapatkan kabar terbaru dari Tiongkok, apakah Lightyear dapat tayang di sana.

BACA JUGA:Begini Fakta Terbaru Pria yang Nikahi Kambing di Gresik

Sang produser Lightyear sudah menduga, dengan ketidakpastian ini maka sudah jelas filmnya tak dizinkan untuk tayang.

Tiongkok telah membuat kebijakan tentang aturan penayangan film di negara tersebut, dengan menolak menampilkan adegan homoseksual, baik di layar lebar maupun layar kaca.

Contohnya sudah banyak, beberapa film seperti Call Me By Your Name, penghapusan adegan ciuman Fassbender di Alien: Covenant, dan Fantastic Beasts 3 telah dilarang tayang di sana.

BACA JUGA:Viral Pria Nikahi Kambing di Gresik, Berikut Fakta Mengejutkannya

Tak berhenti sampai di situ, sejumlah negara Arab mulai dari Uni Emirat Arab juga melarang penayangan film Lightyear karena adanya adegan terlarang tersebut.

Otoritas Uni Emirat Arab menyebut film Lightyear telah melanggara standar konten media di negara Sultan itu.

Arab Saudi dan juga Kuwait juga mengekor menolak penayanagn film Lightyear, semua bioskop di kedua negara tersebut melakukan penolakan.

BACA JUGA:Video 23 Detik Petugas SPBU Seksi Viral di Media Sosial, Netizen: Bisa Bikin Kecelakaan Nih...

Namun seperti dilansir dari Variety, rupanya Lightyear sendiri memang tak mengajukan hak lulus sensor.

Selain itu, Indonesia, Malaysia, Mesir hingga Libanon dikabarkan juga telah melakukan pelarangan tayang untuk Lightyear di bioskop. Hanya saja, khusus di Indonesia sendiri belum ada pernyataan resmi terkait kasus penayangan film Lightyear.

Lightyear adalah film aksi fiksi ilmiah animasi komputer Amerika yang akan datang diproduksi oleh Pixar Animation Studios dan Walt Disney Pictures dan didistribusikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures.

BACA JUGA:Dianggap Lecehkan Pasien, Perawat Magang Ini Dikecam Warganet hingga Pihak Kampus

Film ini merupakan sempalan dari seri film Toy Story, yang berperan sebagai cerita asal untuk karakter manusia fiksi Buzz Lightyear, yang menginspirasi action figure dengan nama yang sama.

Film ini disutradarai oleh Angus MacLane (dalam debut penyutradaraan film panjang) dan dibintangi oleh Chris Evans sebagai karakter tituler dengan Keke Palmer, Dale Soules, Taika Waititi, Peter Sohn, Uzo Aduba, James Brolin, Mary McDonald-Lewis, Efren Ramirez, dan Isiah Whitlock Jr. dalam peran pendukung.

Film ini mengeksplorasi asal usul Buzz Lightyear, seorang pilot uji manusia muda yang akan menjadi Space Ranger.

Lightyear dijadwalkan akan tayang di Amerika Serikat pada 17 Juni 2022. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: