Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023 Usai Hajar Nepal 7 Gol Tanpa Balas

Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023 Usai Hajar Nepal 7 Gol Tanpa Balas

KUWAIT, RADARLAMPUNG.CO.ID - Timnas Indonesia berhasil mengamankan satu tempat di ajang Piala Asia 2023 setelah sukses menghajar Nepal dengan skor 7-0.

Laga terakhir antara Timnas Indonesia vs Nepal pada Kualifikasi Piala Asia 2023 digelar di Stadion Internasional Al Ahmad, Kuwait, Rabu, 15 Juni 2022 pukul 02.15 WIB.

Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Nepal dengan skor telak 7-0 lewat gol yang masing-masing dicetak oleh : Dimas Drajad pada menit ke-6, Witan Sulaeman menit ke-43 dan 81, Fachruddin Aryanto menit ke-54, Saddil Ramdani di menit ke-55, Elkan Baggott pada menit ke-80, dan Marselino Ferdinan di menit ke-90.

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Asia 2023 Timnas Indonesia vs Kuwait: Poin Penuh Untuk Indonesia

Timnas Indonesia menempati peringkat kedua pada klasemen akhir grup A dengan torehan enam poin dan dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia 2023 setelah menjadi salah satu dari lima runner-up terbaik.

JALANNYA PERTANDINGAN

Babak Pertama

Skuad Garuda memulai babak pertama dengan sangat baik. Permainan umpan satu dua diperagakan para pemain Timnas Indonesia. 

BACA JUGA:Hasil Timnas Indonesia vs Yordania Kualifikasi Piala Asia 2023: Skuad Garuda Kalah Tipis 0-1

Anak asuh Shin Tae-yong mendominasi jalannya pertandingan dan berhasil merepotkan barisan pertahanan Nepal.

Baru enam menit pertandingan berjalan, Dimas Drajat sukses menanduk bola kegawang hasil umpan lambung dari Asnawi Mangkualam. Timnas Indonesia sementara unggul 1-0.

Setelah gol pertama, para pemain Timnas Indonesia semakin bersemangat untuk menambah pundi-pundi gol.

Timnas Indonesia semakin menyerang pertahanan Nepal. Banyak peluang tercipta namun belum berhasil menjadi gol.

BACA JUGA:PSSI Bocorkan Hadiah Piala Presiden 2022, Ini Rinciannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: