Kapolda Lampung Efektifkan Lagi Tekab 308

Kapolda Lampung Efektifkan Lagi Tekab 308

FOTO SYAIFUL MAHRUM - Kapolda Lampung Irjen Pol. Akhmad Wiyagus bersama insan pers.--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Masukan dari insan pers menjadi bahan menentukan strategi kepolisian yang lebih tepat untuk Provinsi Lampung yang aman, damai, dan sejahtera. 

Hal ini diungkapkan Kapolda Lampung Irjen Pol. Akhmad Wiyagus.

Wiyagus menyatakan masukan insan pers sangat bermanfaat untuk menentukan langkah ke depan. 

"Ini untuk menciptakan situasi kamtibmas yang harus terus ditingkatkan. Masyarakat Lampung bisa berkegiatan secara aman dan tenteram," katanya.

BACA JUGA:Melukai Perasaan Istri, Kapolres Dicopot

Masalah penanganan begal, kata Wiyagus, akan lebih mengefektifkan tim Tekab 308

"Tim Tekab 308 akan menjadi unggulan untuk memberantas begal. Saya akan lebih efektifkan lagi. Geng-geng motor juga akan jadi perhatian," ujarnya.

Begitu juga terkait penanganan kasus korupsi dan lainnya yang ditangani Ditkrimsus, kata Wiyagus, akan dievaluasi secara khusus. 

"Kita akan evaluasi secara khusus supaya penanganannya bisa secara profesional dan tuntas!" ungkapnya. 

BACA JUGA:Bupati Tanggamus Launching Posko PMK

Kapolda Lampung Irjen Pol. Akhmad Wiyagus menginjakkan kaki di mapolda, Kamis (30/6) sekitar pukul 09.15 WIB. 

Wiyagus menggantikan Irjen Pol. Hendro Sugiatno yang ditempatkan di luar struktural Polri, yakni Kementerian Perhubungan.

Wiyagus bersama istri disambut Wakapolda Lampung Brigjen Pol. Subiyanto dan PJU. Para Kapolres se-Lampung ikut menyambut kedatangan jenderal bintang dua ini. 

Dengan prosesi pedang pora, mantan Kapolda Gorontalo ini menyalami para PJU dan Kapolres di halaman Mapolda Lampung. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: