Ini Pesan Kapolres Tubaba ke Orang Tua Anak Remaja: Wajib Kontrol Anak Remaja Pengendara Motor

Ini Pesan Kapolres Tubaba ke Orang Tua Anak Remaja: Wajib Kontrol Anak Remaja Pengendara Motor

Kapolres Tubaba AKBP Sunhot Silalalahi. Foto Dok--

TUBABA, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kapolres Tulang Bawang Barat (TUBABA) Provinsi Lampung AKBP Sunhot. P Silalahi meminta agar para orang tua mengontrol anak-anaknya khusus yang menggunakan kendaraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat. 

Pengontrolan wajib dilakukan agar tidak membahayakan dirinya dan orang lain. Himbauan ini diungkapkan oleh Kapolres Tubaba setelah melihat banyaknya anak-anak remaja yang notabenenya belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) melaju kencang di jalan raya. 

"Kita tidak ingin anak-anak kita yang merupakan generasi penerus bangsa cedera akibat kelalaian saat berkendara,"ungkap Sunhot lagi. 

Selain itu mantan Wadir Reskrimsus Polda Banten ini juga meminta agar para orang tua memerintahkan anak-anaknya untuk mematuhi standarisasi kendaraan bermotor. 

Sebab khususnya Tubaba saat ini banyak sekali kendaraan yang telah dimodifikasi sehingga tidak sesuai spesifikasinya, salah satunya menggunakan ban kecil atau memasang lampu yang menyilaukan pengendara lain. 

Selain itu, juga banyak sekali ditemukan anak-anak remaja yang memodifikasi knalpot dengan menggunakan knalpot racing. Dampaknya tentu sangat mengganggu pengendara lain dan masyarakat yang dilalui kendaraan tersebut. 

"Ini tentu sangat mengganggu pengendara lain apalagi jika dilakukan malam hari. Tentu masyarakat di sepanjang jalan arteri akan sangat terganggu dengan kebisingan knalpot-knalpot yang mereka gunakan," terang Sunhot lagi. (*)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: