Di HDKD ke 77, Kemenkumham Lampung Tingkatkan Kinerja Pasti dan Berakhlak

Di HDKD ke 77, Kemenkumham Lampung Tingkatkan Kinerja Pasti dan Berakhlak

Foto Humas Kanwil Kemenkumham Lampung : Kakanwil Kemenkumham Lampung, Edi Kurniadi bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan HDKD ke 77 Tahun 2022 yang berlangsung di Lapangan Upacara LPKA Klas II Bandar Lampung, Pada Jumat, 19 Agustus 2022.--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kantor Wilayah (Kanwil)  Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) Lampung melaksanakan Upacara Peringatan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke 77 Tahun 2022. Kegiatan berlangsung pada hari Jumat, 19 Agustus 2022  di Lapangan Upacara LPKA Kelas II Bandar Lampung. 

Kakanwil Kemenkumham Lampung,  Edi Kurniadi  bertindak sebagai Inspektur Upacara dan membacakan sambutan Menteri Kemenkumham RI,  Yasonna H. Laoly.

Adapun pada HDKD Tahun ini, Kemenkumham mengusung tema ‘Dengan Semangat Kebersamaan Kita Tingkatkan Kinerja Kemenkumham Semakin PASTI dan BerAKHLAK’.

“Kita sebagai insan pengayoman harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

Harus berusaha sebaik mungkin sesuai dengan tugas, wewenang dan tanggung jawab yang diberikan harus melaksanakan sebaik-baiknya. Terpenting adalah memperoleh kepercayaan publik dan legitimasi masyarakat, ditandai dengan meningkatnya pemberitaan positif dan menurunnya publik complaints,” sebut Edi menyampaikan pesan dari Menteri Kemenkumham RI,  Yasonna H. Laoly.

Lebih rinci, Edi menjelaskan bahwa Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) merupakan Peringatan Hari Ulang Tahun Kemenkumham RI yang awalnya diperingati setiap tanggal 30 Oktober bersama dengan perayaan Hari Kehakiman RI. 

Selanjutnya melalui Keputusan Menteri Hukum dan HAM Nomor M.HH-2.OT.01.03 Tahun 2021 ditetapkan sebagai Hari Lahir Kemenkumham dan diperingati setiap tanggal 19 Agustus.

“Penetapan ini dilakukan berdasarkan kajian, penelusuran sejarah, dan pengumpulan bukti-bukti autentik, serta wawancara beberapa pakar hukum yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” kata Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Lampung Edi Kurniadi.

Berbagai kegiatan dalam rangka menyemarakkan HDKD 2022 yang telah dilaksanakan oleh UPT Pemasyarakatan dan imigrasi antara lain, bhakti sosial, olah raga, bersih-bersih tempat ibadah dan taman makam pahlawan yang dirangkaikan dengan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan baik di tingkat Kabupaten/kota se-Provinsi Lampung. 

Selain Upacara Puncak HDKD ke 77 Tahun 2022 di Lapangan Upacara LPKA Klas II Bandar Lampung pada 19 Agustus 2022 dilanjutkan dengan Syukuran yang ditandai dengan pemotongan tumpeng, pentas seni oleh WBP persembahan dari Lapas Perempuan Klas IIA Bandar Lampung serta penayangan Video Rangkaian kegiatan HDKD 2022.

Edi juga mengatakan bahwa rangkaian acara HDKD ke 77 tersebut agar dijadikan sebagai ajang silaturahmi dan mempererat koordinasi melalui sinergi yang pasti untuk kinerja yang lebih nyata.

Lebih rinci, Ia menyampaikan bahwa seluruh kegiatan tersebut bertujuan tidak lain dan tidak bukan merupakan wujud rasa syukur kami sebagai Insan pengayoman serta menunjukkan eksistensi kami  sebagai bagian dari pemerintah yang senantiasa ingin hadir ditengah-tengah masyarakat Provinsi yang kita cintai ini. 

"Kami pasti mari kita semarakkan peringatan HDKD serta mengisi hari kemerdekaan dengan penuh semangat dan kesungguhan. Mudah-mudahan negara kita tercinta ini terus tambah maju dan Kementerian Hukum dan HAM dapat terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, merdeka,"pungkas Edi. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: