Tim Penilai Proklim Pusat Verifikasi Lapangan di Pekon Tegal Binangun

Tim Penilai Proklim Pusat Verifikasi Lapangan di Pekon Tegal Binangun

Tim penilai Proklim pusat mengunjungi Pekon Tegal Binangun, Kecamatan Sumberejo, Tanggamus untuk melakukan verifikasi lokasi Proklim nominasi Proklim utama. FOTO DOKUMEN KECAMATAN SUMBEREJO--

TANGGAMUS, RADARLAMPUNG.CO.ID - Tim penilai program kampung iklim (Proklim) pusat mengunjungi Pekon Tegal Binangun, Kecamatan Sumberejo, Tanggamus,  Rabu 24 Agustus 2022. 

Kedatangan tim penilai dari Balai Pengendalian Perubahan Iklim dan Karhutla wilayah Sumatera untuk melakukan verifikasi lokasi nominasi Proklim utama di Pekon Tegal Binangun. 

Camat Sumberejo Suwarno mengatakan, menurut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Lampung Ermilia Kusumawati, Pekon Tegal Binangun mewakili Provinsi Lampung pada program Proklim nominasi Proklim utama.

Selain Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Lampung verifikasi lapangan juga dihadiri Kadis Lingkungan Hidup Tanggamus, camat, Kepala Pekon Tegal Binangun, Yayasan Konservasi Way Seputih, PGE area Ulubelu dan Nestle secara virtual.

Ada 11 titik yang dinilai oleh tim verifikasi lapangan. Di antaranya struktur pelindung mata air dan penanaman vegetasi di mata air dan saluran pengelolaan air. 

Selanjutnya pertanian terpadu, KSM persampahan, pembibitan tanaman hortikultura, Tapis (kerajinan), perkebunan kopi, jambu, jeruk, pelestarian potensi pangan lokal dan aktivitas penghijauan. 

Selanjutnya sektor UMKM keripik, gula aren, kolang kaling, tempea, keripik tempe, desa wisma toga dan simpan pinjam. 

"Titik penilaian lainnya, posyandu lansia, balita, posbindu, PHBS, Jumantik, ODF, STBM, penyuluh pertanian dan lainnya," pungkas Suwarno. (*)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: