4 Manfaat Aplikasi Absensi Online yang Terbukti Dongkrak Kesuksesan Bisnis

4 Manfaat Aplikasi Absensi Online yang Terbukti Dongkrak Kesuksesan Bisnis

RADARLAMPUNG.CO.ID-Memiliki sistem absensi berbasis online tentu sangat menguntungkan bagi perusahaan. Hadirnya sistem absensi membuat perusahaan semakin mudah memanajemen karyawannya dengan tepat. Hal ini akan membantu perusahaan dalam mencapai tujuan dan meraih kesuksesan. Penggunaan sistem absensi karyawan menjadi solusi mengatasi masalah kecurangan waktu yang kerap terjadi dan berdampak pada kerugian perusahaan.

Seiring dengan perkembangan teknologi, saat ini pencatatan kehadiran karyawan bisa dilakukan secara online melalui aplikasi absensi online. Sebelum teknologi ini hadir, perusahaan-perusahaan harus melakukannya secara manual menggunakan kertas atau daftar sederhana berisi nama karyawan beserta jam kehadiran mereka. Hal ini tentu sangat tidak efektif, terlebih bagi perusahaan yang memiliki karyawan dalam skala yang besar. Tim HRD tentu bisa menghabiskan waktu berjam-jam ketika harus membuat laporan terkait informasi tersebut secara manual.

Hadirnya sistem absensi berbasis aplikasi online membuat proses absensi menjadi lebih efektif. Tak hanya mempermudah karyawan melakukan absensi harian, aplikasi tersebut juga memberikan banyak manfaat yang dapat mendukung kesuksesan perusahaan.

Mengapa Banyak Perusahaan Beralih Menggunakan Aplikasi Absensi Online?

Terdapat beberapa alasan mengapa aplikasi absensi online saat ini menjadi pilihan banyak perusahaan. Berikut beberapa diantaranya.

1. Lebih efektif dan efisien

Aplikasi absensi online jauh lebih efektif dan efisien untuk digunakan jika dibandingkan dengan sistem absensi konvensional. Sebagai contoh, mesin absensi fingerprint membutuhkan waktu yang lama untuk memindai sidik jari dan mencatat kehadiran karyawan. Terkadang sistem juga kesulitan saat memindah sidik jari terutama ketika tangan karyawan dalam kondisi kotor atau basah.

Di sisi lain, absensi digital bisa mencatat daftar kehadiran secara lebih cepat hanya dengan satu klik saja. Selain itu, aplikasi juga dapat diinstal pada masing-masing perangkat karyawan sehingga mereka tidak perlu mengantri saat ingin melakukan clock in atau clock out.

2. Memiliki beragam fungsionalitas

Banyak perusahaan memilih absensi digital juga karena beragam fungsionalitas yang ditawarkannya. Mesin absensi konvensional pada umumnya hanya bisa mencatat daftar kehadiran karyawan. Berbeda dengan sistem absensi digital yang dikembangkan dengan berbagai fitur sehingga dapat melakukan berbagai hal mulai dari mencatat jam kehadiran, melacak total jam kerja, mengelola cuti dan gaji, manajemen tugas, dan masih banyak lagi.

3. Ingin menggunakan sistem kerja fleksibel

Semenjak pandemi Covid-19 hadir sampai saat ini, banyak perusahaan yang menerapkan sistem kerja fleksibel seperti remote working atau Work From Home. Oleh karena itu, perusahaan membutuhkan sistem absensi yang bisa diakses dimana saja dan aplikasi absensi online ini hadir sebagai solusinya.

Selain itu, memantau karyawan dari jauh merupakan tugas yang tidak mudah. Namun dengan aplikasi absensi online ini, Anda bisa tetap memantau kinerja dan produktivitas karyawan secara real time. Seperti yang sudah kami jelaskan sebelumnya, aplikasi absensi online memiliki beragam fitur yang bisa memantau kinerja karyawan Anda. Salah satu contohnya adalah fitur screen monitoring yang mampu membuat desktop screenshot pada perangkat laptop karyawan. Dengan adanya fitur ini, perusahaan dapat mengawasi karyawan sehingga mereka tidak melakukan aktivitas-aktivitas yang tidak ada hubungannya dengan pekerjaan seperti menonton film, bermain media sosial, atau yang lain.

4. Lebih menghemat pengeluaran

Apabila dibandingkan dengan mesin absensi konvensional, penggunaan aplikasi absensi online juga dinilai dapat menghemat pengeluaran kantor. Saat perusahaan menggunakan aplikasi absensi online, maka Anda hanya perlu menginstal aplikasi di dalam perangkat laptop ataupun smartphone karyawan.  Aplikasi tersebut juga bisa digunakan oleh ratusan karyawan secara sekaligus. Berbeda dengan mesin absensi konvensional dimana perangkat harus dipasang di dalam gedung. Jika perusahaan Anda memiliki banyak cabang, tentu Anda membutuhkan lebih banyak perangkat mesin absensi konvensional agar bisa digunakan oleh seluruh karyawan.

5. Centralized storage atau penyimpanan terpusat

Aplikasi absensi online saat ini umumnya menyediakan centralized storage yaitu sejenis database di mana informasi akan disimpan dan di-maintain pada satu pusat data. Dengan kemampuan tersebut, maka ketika tim HRD ingin mencari data karyawan yang berada di lokasi yang berbeda dengan dirinya, maka mereka bisa tetap mengaksesnya dengan mudah. Tim HRD cukup membuka aplikasi absensi online dan tidak perlu datang ke lokasi cabang tersebut.

Berikut ini beberapa manfaat aplikasi absensi online untuk perusahaan.

1. Memberikan Kemudahan Perusahaan untuk Merekap dan Membuat Laporan

Data absensi karyawan akan tercatat dalam sistem secara lengkap. Perusahaan dapat melihat dan mengambil data tersebut sewaktu-waktu sesuai kebutuhan. Proses perekapan data dan pembuatan laporan juga akan lebih cepat, karena data sudah ada di dalam database. Berbeda, jika absensi masih menggunakan sistem manual atau pencatatan di buku. Akan membutuhkan waktu lama bagi perusahaan untuk melakukan perekapan data guna membuat laporan.

2. Menghemat Biaya Pengeluaran

Alih-alih mengeluarkan biaya untuk pengadaan fingerprint, dengan menggunakan aplikasi absen karyawan ini perusahaan dapat meniadakan biaya pengadaan mesin finger print tersebut. Biaya tersebut dapat dialihkan untuk pembiayaan lain untuk pengembangan perusahaan ke depannya. Sistem aplikasi absensi online hanya membutuhkan komputer atau laptop kantor dan koneksi internet.

3. Membuat Perhitungan Gaji Karyawan dengan Tepat

Kesalahan perhitungan gaji untuk karyawan dapat menyebabkan kerugian bagi perusahaan maupun karyawan yang tidak mendapatkan gaji sesuai haknya. Penggunaan absensi berbasis online ini memberikan manfaat kepada perusahaan dalam perhitungan gaji yang akan diberikan kepada pegawainya.

Hal ini dikarenakan, data absensi yang terinput ke dalam sistem ditampilkan secara detail, termasuk waktunya. Sehingga perusahaan dapat mengetahui karyawan yang terlambat datang, tepat waktu, maupun yang lembur. Data tersebutlah yang akan dijadikan pedoman pemberian gaji kepada karyawan berdasarkan kinerjanya.

 4. Meningkatkan Kinerja Karyawan

Dengan adanya sistem yang lebih efektif dan efisien ini, akan membuat karyawan lebih memiliki semangat kerja yang tinggi untuk perusahaannya. Karyawan tidak lagi harus mengantri untuk absen yang sedikit membuang waktu yang dimiliki. Tanpa harus mengantri, kini karyawan hanya perlu mengakses smartphonenya untuk melakukan absensi.

Karyawan lebih memiliki banyak waktu untuk melakukan pekerjaannya dengan baik dan maksimal. Tak hanya itu saja, sistem absensi ini juga meningkatkan kesadaran karyawan untuk lebih berdisiplin waktu, karena data kehadiran akan terinput ke dalam sistem saat mereka melakukan absensi.

Aplikasi absensi online yang efektif tersebut mampu memberikan banyak manfaat bagi perusahaan. Karyawan dapat bekerja secara maksimal, sedangkan perusahaan dapat memanajemen karyawan dan perusahaannya lebih optimal. Hal inilah yang akan mempermudah jalan kesuksesan bagi perusahaan tersebut.

Dengan menggunakan sistem absensi Talenta by Mekari, Semua manfaat penggunaan software absensi akan mudah anda dapatkan, sistem absensi dari Talenta sudah banyak diperusahaan besar untuk absensi para karyawan nya, hal ini karena Software Absensi Karyawan Talenta memiliki banyak fitur - fitur canggih yang membuat proses absensi menjadi lebih efektif dan efisien daripada menggunakan absensi manual atau pun finger print.

Talenta adalah salah satu merk HRIS (human resources information system), yakni software (perangkat lunak) untuk manajemen sumber daya manusia. Software HRIS biasanya bertujuan mengurangi beban kerja administrasi di bidang penggajian, perpajakan karyawan, absensi, dan performance appraisal.

Selain itu, Talenta juga menyediakan fitur mobile friendly yang disebut mobile employee self service yang dapat memudahkan karyawan untuk mengakses Talenta melalui smartphone atau gadget masing-masing. Fitur-fitur yang disediakan Talenta juga dilengkapi dengan detail-detail sehingga memudahkan karyawan dalam melakukan pekerjaan. Misalnya, pada fitur payroll, komponen seperti bonus, tunjangan, pajak, insentif, dan lain-lain ditambahkan. Dengan demikian perhitungan akan menjadi lebih efisien dan efektif.

Kelebihan Talenta by Mekari:

1.       Fitur yang disajikan sangat berlimpah

Keunggulan dari Talenta By Mekari ini salah satunya adalah fitur yang dibawakan sangat banyak dan berlimpah. Mulai dari pinjaman tunai, halaman recruitment, halaman cuti custom, hingga pengumuman karyawan pun disediakan oleh Talenta By Mekari ini, berikut ini detail fiturnya

·         Fitur payroll, fitur ini membantu perusahaan menghitung dan bisa membayar payroll karyawan secara otomatis setiap bulannya. Proses payroll lebih efektif dan efisien karena tidak harus dilakukan di kantor.

·         Fitur manajemen waktu, maka tim HR perusahaan bisa dengan mudah melakukan otomatisasi proses cuti karyawan dan lemburan yang dilakukan.

·         Fitur absensi mobile, maka seluruh karyawan bisa melakukan absensi dengan mudah kapan dan dimana saja. Dan fitur ini juga memudahkan tim HR dalam melakukan pengawasan pada absensi karyawan sewaktu-waktu.

·         Fitur database karyawan, dapat membantu HR dalam melakukan pengelolaan data dan informasi terkait karyawan. Mulai dari data personal, informasi tunjangan, hingga fasilitas yang berhak diterima karyawan sesuai kontrak kerjanya.

2.        Kostumisasi yang sangat terperinci

Semua hal yang diatur di dalam Talenta diatur secara sangat terperinci, Di sini bahkan bisa membuat rumus cuti sendiri dan rumus denda sendiri.

3.        Tim Support yang efektif dan responsive

Tidak usah bergelut dengan BOT ketika memberikan keluhan atau komplain, CS dari Talenta akan dengan sigap membantu dalam hitungan menit saja.

Dalam aplikasi Talenta ini juga sering diadakan promo dan diskon yang berakibat pada harga yang bisa lebih murah dari harga normal. Tentu saja hal ini bisa dikatakan angin segar untuk perusahaan yang ingin menggunakan Talenta sebagai sistem payroll mereka namun dengan anggaran yang terbatas.

Apalagi untuk kondisi sekarang ini di mana karyawan lebih sering Work From Home, menggunakan Talenta tentu akan sangat membantu dalam hal pengkondisian karyawan dengan sistem otomatisnya yang akan sangat membantu perusahaan.

Dengan adanya fitur-fitur ini maka tentu saja pengelolaan sumber daya di dalam perusahaan jauh lebih baik dan lebih optimal. Talenta dapat diakses dengan mudah di https://Talenta.co. Tunggu apa lagi? Coba Talenta sekarang juga. (adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: