Pekan Depan, Pemkot Bandar Lampung Gelar Pasar Murah
Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana saat menghadiri sosialisasi kehidupan new normal dalam pencegahan penyebaran Covid-19 dan bakti sosial di halaman Kantor Kecamatan Kemiling. Sumber Foto: Humas Pemkot Bandar Lampung--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Pasca pemerintah pusat menaikan harga BBM subsidi, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung akan gelar pasar murah mulai pekan depan.
Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan, pasar murah yang digelar Pemkot Bandar Lampung akan digelar di 20 kecamatan yang ada di Kota Bandar Lampung.
Saat ini, Dinas Perdagangan setempat, kata Eva Dwiana, tengah mempersiapkan kegiatan pasar murah yang akan dilaksanakan secara bergantian tersebut.
"Koordinasi sama Dinas Perdagangan, sudah dikumpulkan. Insya Allah Senin dimulai dan bunda akan ikut," ujar Eva Dwiana saat ditemui di Kantor Kecamatan Kemiling, Kamis 8 September 2022 sore.
BACA JUGA:Prof Hi. Mukri Mundur dari Jabatan Ketua PWNU Lampung
Eva Dwiana pun mengaku telah meminta kepada dinas terkait untuk mendahulukan pasar murah di daerah-daerah pesisir Kota Bandar Lampung.
"Bunda sudah minta kita mulai dari daerah pinggiran kota dulu," ucapnya.
Dalam pelaksanaan pasar murah sendiri, Eva mengatakan tidak ada prioritas komoditi yang dijual, namun semua kebutuhan bahan pokok atau sembako akan dijual.
Ia pun mengaku, akan melihat kegiatan pasar murah yang akan dilaksanakan secara bergantian di 20 kecamatan ini. Jika berjalan dengan lancar, pemkot pun akan kembali menggelarnya secara rutin.
BACA JUGA:Video Iseng Kolaborasi Tari Guru dan Siswi SMPN 32 Bandar Lampung Dapat Jutaan View
"Kemarin kan sudah di tujuh kecamatan. Minggu depan di 20 kecamatan. Nanti kalau berjalan baik kita ulangi lagi terus," ungkapnya.
Terpisah, Ketua DPRD Kota Bandar Lampung Wiyadi mengatakan, dalam penanganan dampak dari kenaikan harga BBM, Pemkot Bandar Lampung tidak akan berpangku tangan menunggu bantuan dari pusat.
Di mana, saat ini DPRD bersama Pemkot setempat tengah membahas APBD Perubahan 2022 dan APBD 2023.
Eksekutif dan Legislatif saat ini tengah membuat bantalan sosial untuk membantu masyarakat, salah satunya oprasi pasar yang akan dilakukan pemkot.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: