Diduga Kesurupan, Wanita di Pulau Bawean Berdiri di Atas Genteng Rumah Bikin Geger Warga

Diduga Kesurupan, Wanita di Pulau Bawean Berdiri di Atas Genteng Rumah Bikin Geger Warga

FOTO INSTAGRAM.COM/@MEMOMEDSOS - Foto tangkapan layar, seorang wanita diduga kesurupan berdiri di atas genting rumah warga Pulau Bawean, Desa Sukaoneng, Kecamatan Tambak. --

RADARLAMPUNG.CO.ID –Tengah ramai di jagat maya, sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita diduga kesurupan berdiri di atas genteng.

Dilansir radarlampung.co.id dari akun   media sosial @memomedsos pada Senin, 10 Oktober 2022, peristiwa tersebut diketahui terjadi di Pulau Bawean, Desa Sukaoneng, Kecamatan Tambak.

Seorang wanita yang mengenakan baju  putih dan rok biru itu, ditemukan tengah berdiri di atas genteng rumah. 

Wanita tersebut sontak membuat geger warga Pulau Bawean, Desa Sukaoneng, Kecamatan Tambak.

BACA JUGA:Puluhan Warga Pesisir Barat Terserang DBD

Karena berdiri di atas genteng rumah pada malam hari sambil tertawa.

Aksi yang membuat warga geger tengah malam itu sempat terekam kamera ponsel dari salah satu warga.

Warga menduga, si wanita tidak berada di atas genteng menggunakan tangga melainkan terbang.

Wanita yang terekam dalam video yang beredar di media sosial ini, diketahui bernama Ismaiyatun Hasanah.

BACA JUGA:Sempat Masuk Pemukiman, Belasan Gajah di Suoh Berhasil Dihalau

Menurut penuturan dari salah satu warga, wanita berambut panjang itu disebut seringkali mengalami kesurupan bahkan sering menghilang.

Namun baru kali ini si wanita terlihat bisa naik ke atas genteng rumah.

Dalam video yang beredar, terlihat warga beserta tokoh masyarakat mendatangi si wanita untuk turun dari atas genteng rumah tersebut.

Si wanita baru bisa di evakuasi turun sekitar pukul 22.00 WIT.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: