Tim Dosen ITERA Lakukan Pengujian Alat IoT Bioflok terhadap Budidaya ikan Nila di Kabupaten Pringsewu

Tim Dosen ITERA Lakukan Pengujian Alat IoT Bioflok  terhadap Budidaya ikan Nila di Kabupaten Pringsewu

Foto Tim Dosen ITERA : Tim Dosen ITERA melakukan Pengujian alat Iot Bioflok terhadap Budidaya Ikan Nila di Kecamatan Pardasuka, Kabupaten Pringsewu.--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Tim Dosen Institut Teknologi Sumatera (ITERA) telah melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat  (PKM) di Kecamatan Pardasuka,Kabupaten Pringsewu,Provinsi Lampung pada pertengahan tahun 2022.

Tepatnya memberikan pengabdian kepada Kelompok ternak (budidaya) ikan nila di kecamatan Pardasuka, Kabupaten Pringsewu yakni berupa pengujian alat  Sistem Monitoring dan Kontrol Budidaya Ikan Nila Berbasis IoT dengan Bioflok.

Adapun Tim Dosen Itera melakukan PKM antara lain, Ilham Firman Ashari, S.Kom (Ketua Tim) bersama  Media Cahyo Untoro, S.Kom., M.Kom., (Anggota Tim), Aidil Afriansyah, S.Kom., M.Kom., (Anggota Tim) dan Mugi Praseptiawan, S.T. M.Kom (Anggota Tim) Ketua Tim Dosen PKM Itera, Ilham Firman Ashari, S.Kom menyampaikannya Kegiatan PKM dengan melakukan pengujian alat  Sistem Monitoring dan Kontrol Budidaya Ikan Nila Berbasis IoT dengan Bioflok.

Untuk cara kerja alat IoT Bioflok,lanjut Ilham, salah satunya, menyiapkan perangkat keras berupa Arduino Uno sebagai program yang mengendalikan komponen elektronika yang terhubung dengan dengan sensor. "Ini berfungsi untuk pengambilan data secara real time dan menampilkan hasil monitoring ke dalam sistem komputer,"tambah Ilham yang disampaikan kepada Radarlampung.co.id, pada Rabu Pagi, 19 Oktober 2022.

Perwakilan anggota Tim Dosen Itera,  Mugi Praseptiawan, S.T. M.Kom menambahkan Peralatan IoT Bioflok ini dilengkapi dengan pompa DC untuk pengendalian PH air. "Alat Iot Bioflok ini juga dilengkapi dengan panel surya sebagai catu daya alat agar dapat bekerja di lapangan," jelasnya.

Pengujian alat  Sistem Monitoring dan Kontrol Budidaya Ikan Nila Berbasis IoT dengan Bioflok ini mendapat respon positif dari masyarakat terutama Kelompok Ternak Nila di Kabupaten Pringsewu.

Ketua kelompok ternak Ikan, Puji Abidin menyambut baik pengujian alat IoT Bioflok karena dapat mengimplementasikan untuk monitoring sistem perikanan. "Kami berharap dengan pengujian alat Iot Bioflok ini dapat membatu peternak ikan dalam Peningkatan Kualitas dan Kuantitas budidaya ikan nila di Kecamatan Pardasuka, Kabupaten Pringsewu," pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: