Patroli Perbatasan, Polres Mesuji Amankan Pemeras di Jalintim
Patroli di perbatasan Lampung dengan Provinsi Sumatera Selatan yang digelar Polres Mesuji. --
MESUJI, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo dan jajaran menggelar patroli di perbatasan Lampung dengan Provinsi Sumatera Selatan.
AKBP Yuli Haryudo mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas aman dan kondusif bagi pengendara yang melintas di wilayah perbatasan.
"Saat melakukan patroli, diamankan seorang pengendara yang kedapatan membawa senjata tajam dan besi mirip dengan kunci letter T, yang biasa digunakan pelaku pencurian sepeda motor," kata AKBP Yuli Haryudo.
BACA JUGA: Rampok Bersenpi Beraksi di Bandar Lampung, Gasak Belasan Juta di BRILink
Dilanjutkan, setelah dilakukan pendalaman dan penyidikan di Mapolres Mesuji oleh Satreskrim, orang tersebut diduga pelaku pemerasan di jalan lintas Timur, Desa Wirabangun, Kecamatan Simpang Pematang.
Peristiwa tersebut terjadi September lalu dengan korban sopir yang meminta di Jalintim.
"Adapun identitas pelaku berinisial AD (29), warga Desa Pematang Panggang, Kecamatan Mesuji, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatera Selatan," ujarnya.
BACA JUGA: Simak! Ini Delapan Link Bantuan Sosial yang Cair November
Lebih lanjut AKBP Yuli Haryudo mengungkapkan, patroli juga bertujuan memberantas praktik pemerasan dan pungli di daerah perbatasan yang meresahkan para pengendara.
Seiring dengan rutin dilaksanakan patroli di daerah perbatasan, tidak ada lagi pelaku tindak pidana pemerasan maupun lainnya.
"Dengan begitu situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Mesuji akan aman dan kondusif," sebut AKBP Yuli Haryudo. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: