Masjid Raya di Elephant Park Bakal jadi Pusat Kegiatan Nuansa Religi

Masjid Raya di Elephant Park Bakal jadi Pusat Kegiatan Nuansa Religi

Masjid Raya di Elephant Park Bakal jadi Pusat Kegiatan Nuansa Religi-Biro Adpim Pemprov Lampung-

RADARLAMPUNG.CO.ID-Pemerintah Provinsi Lampung akan menjadikan masjid di Elephant Park sebagai masjid raya yang menjadi pusat kegiatan bernuansa religi di lahan terbuka hijau.

Hal tersebut diungkapkan Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Qudrotul Ikhwan saat meninjau persiapan ground breaking Masjid Raya Pemerintah Provinsi Lampung di Elephant Park, Senin 7 November 2022.

Qudrotul mengatakan ground breaking Masjid Raya Lampung ini akan diadakan secepatnya dan akan disosialisasikan kepada masyarakat pekan depan. 

Ia menyampaikan nantinya tetap akan ada ruang terbuka hijau yang dipertahankan dan akan dikombinasikan dengan Masjid Raya Lampung yang akan dibangun. 

"Pemprov akan menkombinasikan fungsi spiritual dengan fungsi sosialnya, jadi tetap akan ada ruang terbuka hijau," ujarnya. 

Qudrotul berharap, dengan adanya Masjid Raya ini akan menunjang kegiatan spiritual masyarakat Bandar Lampung. 

Ia melanjutkan, untuk kegiatan yang ada di Elephant Park saat ini nantinya akan menyesuaikan serta mendukung dengan aktivitas yang ada Masjid. 

"Pembangunan akan dimulai Januari tahun 2023 dan insha allah sebelum lebaran 2024 sudah mulai berfungsi 

Perlu diketahui, Masjid Raya Lampung sendiri akan mulai dikerjakan pada awal tahun 2023 dan memiliki target selesai sebelum Hari Raya Idul Fitri tahun 2024. 

Masjid Raya ini akan dibangun di lahan seluas 2,2 hektare dan diperkirakan bisa menampung 10 ribu hingga 20 ribu jamaah.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: