Dompet Dhuafa Lampung Kelola Zakat untuk Lampung Berjaya
RS AKA Medika Sribhawono merupakan bukti zakat di bidang kesehatan.--
Beasiswa Etos ID berkomitmen untuk menyelenggarakan program beasiswa yang berfokus pada pembinaan, pendampingan, dan pemberdayaan untuk meningkatkan learning outcome penerima manfaat melalui penguatan masukan, proses, evaluasi, dan pengembangan berkelanjutan serta pembentukan ekosistem pembelajaran yang inovatif dengan salah satu mitra kampusnya Universitas Lampung (Unila).
Sebagai lembaga profesional di Indonesia, Dompet Dhuafa diawasi langsung oleh Pemerintah melalui Kementerian Agama dengan berbagai pengawasan termasuk pendampingan audit syariah. Dompet Dhuafa juga diaudit oleh kantor akuntan publik.
Zakat juga yang menjadi salah satu pilar Islam yang mendukung seluruh misi dakwah Rasulullah, mendanai berbagai kegiatan pembangunan Islam, hingga menyelamatkan umat Islam dari kemiskinan.
Selain untuk mensucikan harta, tidak salah jika zakat menjadi kewajiban yang harus ditunaikan.
Dengan kita berzakat melalui lembaga, maka kita sudah berkontribusi dalam dakwah dan gerakan zakat Indonesia. Kebermanfaatan dana zakat insya Allah akan lebih luas dan berdampak bila ditunaikan via lembaga amil zakat seperti Dompet Dhuafa. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: