PLN UID Lampung Terapkan Sentralisasi Pembayaran
PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Lampung me-launching sentralisasi pembayaran atau centralized payment yang dimulai Senin, 14 November 2022. --
BACA JUGA: Pernah Jadi Korban Sodomi, Alasan Mak Eza Lakukan Perbuatan Tercela ke Korbannya
Manager Keuangan, SDM dan Umum Radar Lampung Farah Diba mengatakan, Radar Lampung yang selama ini telah bekerjasama dan menjadi salah satu vendor PLN UID Lampung siap mengikuti sistem digitalisasi pembayaran PLN yang terbaru.
Dia juga mengatakan, telah mengikuti Go-Live Briefing & Socialization terkait Roll Out Sentralisasi Pembayaran pada 3 November 2022 lalu.
Dia berharap, melalui digitalisasi ini akan mempermudah sistem penagihan dan pembayaran layanan pengadaan barang dan jasa PT PLN (Persero). Kemudian dapat menyesuaikan sistem pembayaran dengan kondisi yang kekinian.
“Kita siap mengikuti. Sepertinya go live PLN mempermudah, menertibkan, dan menyesuaikan dengan kondisi kekinian,” katanya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: