WOM Finance Buka Kantor Baru, Permudah Pelayanan di Daerah

WOM Finance Buka Kantor Baru, Permudah Pelayanan di Daerah

Peresmian kantor baru WOM Finance. Foto Dok--

LAMPUNG TENGAH, RADARLAMPUNG.CO.ID – PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) sebagai salah satu perusahaan pembiayaan terbesar di Indonesia, terus mendukung Pemerintah dalam membantu pertumbuhan ekonomi.

Hal tersebut guna menunjang daya beli masyarakat melalui industri pembiayaan. Untuk itu, WOM Finance meresmikan pembukaan Kantor Pos (Kapos) Lampung Tengah yang beralamat di Jl. Negara Lk. VI A, Kelurahan Yukum Jaya, Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah (Kompleks Puri), Jumat 18 November 2022.

Pembukaan Kapos Lampung Tengah dilakukan langsung oleh Audi Pramadita Putra, selaku Kapos Head WOM Finance Lampung Tengah yang didampingi oleh Kapos Head WOM Finance Lampung Tengah Anggiat Parlindungan, dan disaksikan langsung oleh tamu undangan dan Pemerintah Daerah setempat.

Kapos Head WOM Finance Lampung Tengah Audi Pramadita Putra, menerangkan, pembukaan Kapos baru di Lampung Tengah merupakan salah satu strategi WOM Finance Regional Sumbagsel untuk mempermudah pelayanannya di daerah.

“Apalagi di wilayah Lampung Tengah ini yang merupakan daerah potensi peternakan dan pertanian yang sedang dan terus berkembang,” ujarnya Jumat 18 November 2022.

Audi mengatakan, melalui berbagai produk unggulan yang tersedia bagi konsumen, WOM Finance berkomitmen untuk terus membantu memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat Lampung Tengah dan sekitarnya.

“Tujuan dibukanya Kapos Lampung Tengah ini didasarkan karena mulai meluasnya masyarakat di wilayah Lampung yang membutuhkan pembiayaan dan juga untuk melayani zona wilayah yang selama ini tidak tercover yang ada saat ini,” paparnya.

Dengan hadirnya Kapos baru di Lampung Tengah tersebut, pihaknya berharap WOM Finance dapat turut bersinergi dan membantu perekonomian masyarakat sekitar maupun masyarakat secara luas.

Ia memaparkan, Kapos baru tersebut menyediakan akses pembiayaan kepada masyarakat wilayah Lampung Tengah. 

“Kami akan menghadirkan beragam produk pembiayaan berupa pembiayaan multiguna dan modal usaha dengan jaminan BPKB Kendaraan mobil,” katanya.

Ia menambahkn, WOM Finance akan terus mengimbau kepada konsumen untuk melakukan transaksi secara digital maupun melalui e-channel payment.

“Konsumen dapat melakukan pembayaran melalui kanal pembayaran via online yang telah tersedia. Misalkan melalui transfer bank atau juga lewat minimarket. Konsumen yang ingin mengetahui informasi terkini tentang WOM Finance dapat mengakses website www.wom.co.id.,” pungkasnya. 

Tentang WOM Finance

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk didirikan pada 1982 dengan nama PT Jakarta Tokyo Leasing yang bergerak di bidang pemberian pembiayaan sepeda motor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: