Dikukuhkan, Ahadi Fajrin jadi Dekan FH Termuda di Lampung
--
RADARLAMPUNG.CO.ID-Ahadi Fajrin Prasetya S.H.M.H.C.La dikukuhkan sebagai Dekan Fakultas Hukum Universitas Tulang Bawang (UTB) periode 2022-2026, Kamis, 22, Desember 2022.
Ahadi Fajrin dilantik sebagai dekan Fakultas Hukum UTB menggantikan Dr. (Can) Topan Indra Karsa pada Kamis 22 Desember 2022, di Kampus setempat.
Pria yang mengambil Pendidikan strata satu pada Fakultas Hukum Unila ini bakal menjadi Dekan FH termuda di Lampung, mengingat usianya yang kini baru menginjak 32 tahun.
Dalam wawancaranya, Ahadi menyebutkan visi misi menjadi Dekan FH UTB adalah bagian dari misi untuk mensejajarkan dengan Fakultas Hukum UTB dengan FH yang ada di Perguruan Tinggi Negeri.
"Misi saya ingin meningkatkan UTB dan mahasiswanya agar lebih berdaya sayang baik tingkat Nasional dan Internasional," kata Wakil Ketua Kormi Bandar Lampung ini.
Kata Ahadi, dirinya menargetkan untuk peningkatan jumlah mahasiswa di Fakultas Hukum, dengan beberapa program beasiswa yang dimiliki Universitas Tulang Bawang saat ini.
"Target saya, pertama untuk mengejar mahasiswa kitakan swasta itu daya saingnya tinggi, jadi bagaimana caranya untuk menjaring mahasiswa agar bisa berkuliah di UTB. Kita ada program bidik misi, beasiswa dari yayasan dan kita sedang proses pencarian dana untuk pasca sarjana," katanya.
Saat ditanya apakah hal yang musti diyakinkan kepada masyarakat, utamanya ketika sudah menjadi Dekan FH nanti. Ahadi menjawab jika daya saing FH UTB dan dan Unila bisa disejajarkan.
"Pada masyarakat, Bahwa Fakultas Hukum UTB itu bisa baik sejajar dengan UBL, Unila, dan lainnya dari daya saing akademisinyapun bisa saya buktikan waktu saya jadi tim ahli (DPRD Kota Bandarlampung), mungkin kalau orang melihat UTB sekilas Universitas swasta yang pernah katakan kepada kabag perundang-undangan jangan pernah melihat dari kaca mata umum, kalau dilihat dari akademisinya juga sanggup buat sejajar dengan Fakultas Hukum Unila secara garis Universalnya," imbuhnya.
Berbicara riwayat Pendidikan Ahadi menyebut dirinya adalah jebolan S1 dan S2 di FH Unila, yang juga menjadi bagian dari anggota Peradi.
"Kalau di Fakultas Hukum itu biasa dikenalkan dengan senioritas, jadi bisa dicek semua (jabatan) di Lampung dipegang senior yang ada. dan Alhamdulillah amanah Dekan FH ini dikasih kepercayaan kepada kita yang muda untuk memimpin, supaya UTB lebih baik lagi," pungkasnya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: