Haji 2023, Bakal Ada Petugas Khusus Layani CJH Lansia

Haji 2023, Bakal Ada Petugas Khusus Layani CJH Lansia

Pemerintah akan menyiapkan petugas khusus untuk melayani calon jemaah haji lansia. ILUSTRASI/FOTO DOKUMEN KEMENAG--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kementerian Agama bakal menyiapkan petugas khusus untuk melayani calon jemaah haji (CJH) lanjut usia (lansia).

Dari 221.000 kuota haji Indonesia tahun 2023, sebanyak 62.879 orang berusia di atas 64 tahun.

Terdiri dari 51.778 orang yang berusia 65-75 tahun, 8.760 orang berusia 76-85 tahun dan 2.074 orang berusia 86-95 tahun.

Menteri Agama Yaqut Cholil  Qaumas mengungkapkan, untuk calon jemaah haji yang berusia di atas 95 tahun tercatat 269 orang. 

BACA JUGA: Calon Jemaah Haji Kloter Pertama 2023 Dijadwalkan Berangkat 24 Mei

Dalam rapat dengan pendapat dengan Komisi VIII DPR RI, Kamis 19 Januari 2023, Menag Yaqut Cholil mengungkapkan, ada beberapa katagori yang sedang dibahas terkait pelaksanaan haji 2023

Faktor-faktor apa saja yang memungkinkan calon jemaah haji tersebut bisa diberangkatkan. 

"Tentu jelas salah satunya adalah jemaah lansia yang dalam kondisi sehat,” kata Yaqut Cholil dilansir dari Kemenag.go.id, Kamis 19 Januari 2023.

Yaqut menuturkan, guna mempersiapkan keberangkatan calon jemaah haji lansia ini, Kemenag melakukan kajian bersama Centre for Ageing Studies.

BACA JUGA: Biaya Haji 2023 Diusulkan Naik Rp 69 Juta, Ini Komponen yang Dibebankan Kepada Jemaah

Ini adalah lembaga di Universitas Indonesia yang mempelajari terkait kondisi lanjut usia. 

Berdasar hasil kajian dan diskusi, nantinya akan dirumuskan salah satu persyaratan yang harus dipenuhi petugas khusus CJH lansia

Sementara anggota Komisi VIII Fraksi PDIP, Selly Andriany menyatakan, sarana dan prasarana juga harus disiapkan untuk menjaga kesehatan serta keselamatan CJH lansia.

Sementara, kelompok terbang calon jemaah haji (CJH) Indonesia pada musim haji 2023 bakal berangkat pada Rabu, 24 Mei. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: