Haji 2023, Bakal Ada Petugas Khusus Layani CJH Lansia

Haji 2023, Bakal Ada Petugas Khusus Layani CJH Lansia

Pemerintah akan menyiapkan petugas khusus untuk melayani calon jemaah haji lansia. ILUSTRASI/FOTO DOKUMEN KEMENAG--

BACA JUGA: Menjelang Haji Akbar, Begini Imbauan Pemerintah untuk Jemaah Indonesia

"Sesuai kesepakatan, tahun ini sudah tidak ada pembatasan usia jemaah haji," papar Yaqut Cholil seperti dilansir dari Kemenag.go.id, Minggu 8 Januari 2023.

Artinya, lanjut Yaqut, para calon jemaah haji yang memiliki usia di atas 65 tahun tetap bisa berangkat pada musim haji 2023. 

Sementara di bagian lain, Pemerintah Indonesia juga terus berusaha meminta tambahan kuota haji. 

Pertimbangannya adalah daftar tinggi calon jemaah haji Indonesia sangat panjang.

BACA JUGA: Batal Haji, Puluhan WNI Tertahan Imigrasi Arab Saudi

Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq F Al Rabiah menyampaikan, Pemerintah Kerajaan Arab Saudi ikut senang dapat memberikan tambahan kuota jemaah kepada Indonesia. 

Apalagi Indonesia merupakan satu negara yang sangat penting untuk Arab Saudi. 

Namun untuk saat ini, Pemerintah Arab Saudi tetap bakal memprioritaskan kenyamanan dan keselamatan para jemaah haji. 

Ia menegaskan, Indonesia bakal tetap mendapatkam prioritas tambahan kuota jemaah haji.

BACA JUGA: Tujuh Jemaah Haji Asal Lampung Positif Covid-19 Usai Jalani Antigen di Asrama Haji

Karena itu, jika ada negara yang mengurangi kuota jemaah haji, segera dilimpahkan ke Indonesia.

Lebih jauh Tawfiq F Al Rabiah menjelaskan, pelayanan jemaah haji di Arab Saudi akan terus bertransformasi. 

Saat ini sudah tidak ada lagi muassasah. Penyelenggaraan haji bakal dilaksanakan oleh enam syarikah atau perusahaan yang ditunjuk. 

Setiap negara yang ingin memberangkatkan calon jemaah haji, termasuk Indonesia juga bisa memilih syarikah atau perusahaan penyelenggara haji yang diinginkan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: